Polres Batu Turut Mencerdaskan Hidup Anak Bangsa Dengan Mengaktifkan Mobil Pintar

Polres Batu Turut Mencerdaskan Hidup Anak Bangsa Dengan Mengaktifkan Mobil Pintar

Polres Batu – Upaya Polres Batu untuk turut mencerdaskan hidup anak bangsa terus diwujudkan. Setelah sekian lama mati suri, Polres Batu kembali mengaktifkan mobil pintar, mobil perpustakaan mini yang akan berkeliling ke seluruh sudut di Kota Batu. terbukti hari ini giat mobil pintar berkeliling dan transit di areal desa .sidomulyo bersama anak sekolah SMA Negeri 3 untuk melaksanakan giat baca juga memberi himbauan tentang kenakalan anak sekolah. Senin 15 Januari 2018.

Sebelumnya, dulu upaya serupa sudah digalakkan melalui pustaka keliling melalui sepeda motor dari Satbabinmas. Belakangan ini, juga hadir Pojok Baca di Mapolres Batu. Aktifnya kembali mobil pintar, menjadi semangat baru Polres Batu turut berperan dalam gerakan pendidikan di awal tahun 2018.

Upaya Polres Batu untuk ikut mencerdaskan anak bangsa tidak hanya sekadar ucapan. Kemarin melalui Satuan Pembinaan Masyarakat (Bimas) Polres Batu bekerja sama dengan Kantor Perpusatakaan dan Arsip Kota Batu.Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto mengatakan, dengan adanya mobil pintar ini diharapkan bisa meningkatkan minat baca anak-anak dan remaja di Kota Batu.

Bekerjasama dengan Perpustakaan Kota Batu, mobil pintar ini sendiri akan memiliki koleksi sebanyak 5-10 ribu koleksi judul buku dengan meliputi berbagai macam kategori. “Mulai buku anak-anak, sejarah, pendidikan dan lain-lain semua ada,” kata kapolres Batu.

Selain fasilitas pustaka, dalam mobil ini juga dilengkapi fasilitas tempat duduk portable yang menyamankan anak-anak yang ingin membaca. Adanya mobil pintar ini, turut diapresiasi Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko. Kemarin, Rabu (10/1) ia ikut melaunching kehadiran mobil pintar yang akan betkontribusi dalam tingkat minat baca di Kota Batu.