SAMBUT PILGUB JATIM 2018 AMAN, BHABINKAMTIBMAS DESA PESANGGRAHAN POLSEK BATU KOTA POLRES BATU JALIN SINERGITAS TIGA PILAR PASANG HIMBAUAN PILKADA DAMAI

SAMBUT PILGUB JATIM 2018 AMAN, BHABINKAMTIBMAS DESA PESANGGRAHAN POLSEK BATU KOTA POLRES BATU JALIN SINERGITAS TIGA PILAR PASANG HIMBAUAN PILKADA DAMAI

SAMBUT PILGUB JATIM 2018 AMAN, BHABINKAMTIBMAS DESA PESANGGRAHAN POLSEK BATU KOTA POLRES BATU JALIN SINERGITAS TIGA PILAR PASANG HIMBAUAN PILKADA DAMAI

Dalam rangka bangun kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas menuju pesta demokrasi Pilgub Jatim 2018 yang aman dan damai pada hari Minggu (25/02/2018) pukul.08.45 Wib s/d pukul.09.30 Wib Bhabinkamtibmas Desa Pesanggrahan Polsek Batu Kota BRIPKA EKO HARIANTO bersama dengan tiga pilar kamtibmas Desa Pesanggrahan Kades Pesanggrahan Bpk.Imam Wahyudi dan Babinsa Pesanggrahan Serka Khusairi melaksanakan kegiatan pemasangan banner himbauan Pilgub Jatim 2018 aman dan damai bertempat di Depan Balai Desa Pesanggrahan Kec.Batu.

Kegiatan ini sebagai wujud dan peran Tiga Pilar Kamtibmas Desa Pesanggrahan memberikan penerangan kepada masyarakat dalam menyambut Pilgub Jatim tahun 2018 untuk tetap menjaga kerukunan dan kedamaian. Mengutamakan musyawarah mufakat apabila ada permasalahan hindari perselisihan serta cegah hindari konflik sosial di masyarakat.

Polri akan menjaga serta mengawal proses jalannya pesta demokrasi dengan senantiasa menjaga sikap Netralitas tidak akan terlibat dalam politik praktis. Kegiatan ini dalam rangka menjalin kemitraan dan sinergi yang erat bersama tiga pilar mewujudkan situasi kamtibmas di lingkungan yang aman dan kondusif.