BINROHTAL SEBAGAI JAWABAN REVOLUSI MENTAL

BINROHTAL SEBAGAI JAWABAN REVOLUSI MENTAL

IMG-20160728-WA0091

BINROHTAL SEBAGAI JAWABAN REVOLUSI MENTAL

Batu, 28 Juli 2016, bertempat di Masjid Roudlotul Amni Polres Batu, setiap Kamis pagi selalu diselenggarakan kegiatan pembinaan mental bagi anggota Polres dan Polsek jajaran.

“Ini merupakan salah satu kegiatan Revolusi Mental untuk membangun kehidupan keluarga, bermasyarakat dan kesatuan dimana anggota melaksanakan tugas”, demikian antara lain arahan yang disampaikan oleh Kapolres Batu Akbp Leonarsus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H dalam memberi pengantar binrohtal.

Ustadz Abdulah Syam, S.Psi yang memimpin kegiatan ini dalam kotbahnya mengajak kita semua untuk bersyukur atas nikmat yang Allah berikan kepada kita, karena dari sekian juta WNI yang ingin menjadi anggota Polri, kita bisa masuk menjadi bagian dari anggota Polri yang digaji secara rutin oleh negara.

IMG-20160728-WA0096

Kita juga harus bisa menjadi Polri yang sholeh, dengan melaksanakan Tupoksi, seperti yang diharapkan masyarakat yang dicita-citakan oleh pendiri Republik ini.

Ustadz mengajak anggota Polri mau membuka diri dengan belajar bahasa seperti para penyebar Agama terdahulu, karena dengan bahasa kita dapat menguasai ilmu pengetahuan, dan juga berfikir global.

Polri juga harus mewaspadai kelompok yang mengatasnamakan Agama namun merupakan agen yang menginginkan perpecahan NKRI.

Yang terakhir Ustadz mengajak kita semua untuk tidak meninggalkan Sholat lima waktu, karena dalam Sholat terdapat do’a keselamatan, do’a untuk kemuliaan dan juga kemudahan mendapatkan rezeqi yang barokah.(ips)

Kapolres Batu turun langsung pengaturan di jalur padat arus

Kapolres Batu turun langsung pengaturan di jalur padat arus

IMG-20160728-WA0073

Tidak hanya memerintah dan monitor saja, pagi ini (28/07/2016) sosok seorang Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H., langsung turun kejalan melakukan pengaturan di jalur padat arus, tidak terhalang menjadi seorang pejabat, namun di mata kapolres sendiri hal tersebut merupakan satu pelayanan kepada masyarakat yang sangat mengharapkan keberadaan seorang anggota Polisi.

Tidak ada keraguan dilapangan, mengingat hal seperti ini merupakan cara untuk menjadi tauladan yang baik kepada anak buah atau anggotanya di lapangan. Salah satu yang muncul dari ucapan Kapolres Batu hanyalah ” layani masyarakat dengan semaksimal mungkin “. (hrd81)

Bhabin Sanggrahan giat rembug kamtibmas

Bhabin Sanggrahan giat rembug kamtibmas

IMG-20160728-WA0167(1)

Kamis 28 Juli 2016 pukul 14.00 Wib, Bhabinkamtibmas Desa. Pesanggrahan Polsek Batu Kota, Bripka.EKO HARIANTO telah melaksanakan kegiatan rembug kamtibmas di rumah Bpk.Harun RT 01 RW 05 Dusun. Srebet Desa. Pesanggrahan Kecamatan. Batu di hadiri tomas perangkat RT/RW.

Menyampaikan pesan pesan kamtibmas :
1.Himbauan peningkatan kamling di sekitar pemukiman.
2.Perlunya kewaspadaan dalam mengendarai ranmor di akses menuju jalur pendakian Gunung Panderman karena rawan laka lantas kondisi jalan yang naik dan turun curam.
3.Apabila ada informasi berkaitan dengan kamtibmas segera di sampaikan kepada Bhabinkamtibmas.
4.Menghimbau untuk tidak mencoba atau menggunakan permainan game online pokemon yang berbahaya.

Dilanjutkan dengan pemasangan himbauan kamtibmas.
Kegiatan ini merupakan upaya Polri dalam rangka menjalin kerjasama dan menyerap segala informasi dari masyarakat menciptakan lingkungan yang harmonis dan kondusif. (hrd81)

Binluh Bhabin Dadaprejo dengan petani brokoli

Binluh Bhabin Dadaprejo dengan petani brokoli

IMG-20160728-WA0129

Pagi ini (28/07/2016), Jam jam kegiatan bercocok tanam para petani di beberapa wilayah di kota Batu sangat mengharapkan cuaca yang cukup baik di samping sinar matahari ada beberapa hal yang sangat mendukung keberhasilan bercocok tanam.

Salah satunya giat kanit binmas sek junrejo Aiptu Merza dan bhabin kel. Dadaprejo Bripka Sony melaksanakan binluh ke petani yg sdg melakukan pembibitan tanaman brungkol di lokasi dsn. Dadaptulis dan memberikan himbauan agar tetap mengandalkan penggunaan pupuk organik, dimana salah satu kiat meningkatkan mutu tanaman atau hasil sayuran. (hrd81)

Persiapan Launching Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Batu tahun 2017

Persiapan Launching Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Batu tahun 2017

IMG-20160728-WA0138

Hari Kamis tanggal 28 Juli 2017 dimulai pada pukul 10.00 s/d 13.00 wib bertempat di Aula KPUD Kota Batu jalan raya Tlekung no.212 Desa Tlekung Kec. Junrejo Kota Batu telah dilaksanakan rapat koordinasi tentang persiapan Launching Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Batu tahun 2017 dengan jumlah peserta sekitar 87 orang.

1. Kegiatan rapat koordinasi tersebut diikuti oleh Komisioner KPUD Batu, Sekretaris KPUD Batu, Staf KPUD Batu berserta anggota PPK dan PPS se-Kota Batu.
2. Dalam rapat koordinasi tersebut membahas tentang teknis dan pembagian tugas masing – masing panitia dalam pelaksanaan Launching Pemilihan Walikota Batu dan Wakil Walikota Batu tahun 2017 yang rencananya akan dilaksanakan di Balai Among Tani Kota Batu pada hari Sabtu tanggal 30 Juli 2016 dengan jadwal terlampir.
3. Pembagian tugas dan penyampian teknis pelaksanaan disampaikan oleh Ketua Divisi teknis dan penyelenggaraan Pilkada Kota Batu sdr Saifudin.
4. Penyampaian oleh Komisioner KPUD Batu sdr Erfanudin mengenai teknis pengajuan kebutuhan dana/ anggaran bagi penyelenggara baik PPK, PPS dan KPPS serta pembuatan laporan penggunaan anggaran.
5. Adapun susunan acara Launching sbb :

14.00 – 17.00 Pra launching ( Parade musik pelajar dan Talk show dari Kota Batu untuk Dunia oleh sdr Iwan Setyawan ).
18.00 – 19.30 Registrasi undangan/Photobooth session.
19.00 – 21.00 Pembukaan.
1). Tradisional Dance.
2). Menyanyikan Lagu Indonesia Raya.
3). Sambutan – sambutan :
– Ketua KPUD Kota Batu.
– Walikota Batu.
– Gubernur Jawa Timur.
– Ketua Bawaslu.
– Ketua KPU RI.
– Ketua DKPP.
21.00 – 22.00 Launching.
1). Launching Maskot dan Jingle Pilwali Kota Batu tahun 2017.
2). Happening Ceremony.
22.00 – 23.30 Hiburan dan kembang api.

Demikian kegiatan rapat koordinasi tentang persiapan Launching Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Batu tahun 2017 berjalan dengan lancar. (ips)