KAPOLRES BATU RILIS PRESTASI ANGGOTA

KAPOLRES BATU RILIS PRESTASI ANGGOTA

img-20161007-wa0121

img-20161007-wa0122

img-20161007-wa0116

KAPOLRES RILIS PRESTASI ANGGOTA

Motivasi dan dorongan moril yang selaku dipompakan oleh Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H, kepada anggota jajarannya telah membuahkan hasil.

Ungkap kasus satu demi satu berhasil diungkap, setelah berhasil melampaui target dalam Ops Sikat Semeru 2016, lima kasus telah diungkap, termasuk binatang yang dilindungi, ditambah hari ini Kapolres rilis dua ungkap kasus lagi hasil kerja keras anggotanya.

Yang pertama ungkap kasus edar Sabu yang dilakukan ibu rumah tangga, dan ungkap kasus curanmor kurang dari 5 jam dengan tersangka anak dibawah umur, pelaku masih berusia 14 tahun.

KAPOLRI DAMPINGI MENKOPOLHUKAM VIDKON DENGAN JAJARAN POLRI

KAPOLRI DAMPINGI MENKOPOLHUKAM VIDKON DENGAN JAJARAN POLRI

img-20161007-wa0066

img-20161007-wa0069

KAPOLRI DAMPINGI MENKOPOLHUKAM VIDKON DENGAN JAJARAN POLRI

Pada hari Jum’at (7/10/2016), Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H bersama PJU mengikuti vidkon Bapak Kapolri bersama Menkopolhukam yang sekaligus Ketua Kompolnas, Jenderal TNI (Purn) Wiranto.

Sebelum pelaksanaan vidkon Menkopolhukam mewakili Presiden RI Ir. Joko Widodo menganugerahkan Bintang Bhayangkara Utama kepada Kapolri Jendral Polisi Drs. Tito Karnavian.

Sebelum masuk ke materi vidkon, Menko mengingatkan Polri agar tidak melupakan sejarah, pada zaman kerajaan Majapahit yang terkenal dengan pasukan Bhayangkara, yang hanya dengan 15 orang Prajurit mampu mengamankan Raja dan kerajaan.

Selanjutnya, “Tujuh belas tahun yang lalu saya sebagai Panglima ABRI melepas papan Markas Besar Kepolisian yang masih menggunakan Angkatan Bersenjata, serta menyerahkan Panji-Panji Kepolisian ke Hankam, sebagai tanda pemisahan Polri dari TNI”, cerita Menko.

Menko juga menyampaikan setelah reformasi, exektasi masyarakat terhadap Polri yang cukup tinggi sehingga akhirnya Polri langsung di bawah Presiden.

Presiden melalui Menko berharap, dengan Nawacita dan rencana Revitalisasi Hukum, Polri sebagai ujung tombak revitalisasi ini, diharapkan mau interopeksi dan mampu menjadi tauladan dalam penegakan hukum terlebih dahulu.

KAPOLRES BATU SIAP AMANKAN AREMANIA KE GRESIK

KAPOLRES BATU SIAP AMANKAN AREMANIA KE GRESIK

img-20161007-wa0072

KAPOLRES AMANKAN AREMANIA KE GRESIK

Untuk menjaga kamtibmas wilayah, Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H, telah memerintahkan kepada Kapolsek jalur untuk menggelar anggota di jalan dalam rangka pengamanan dan kelancaran Aremania yang akan bertandang ke Gresik, Jumat (7/10/2016).

Sedangkan Kabag Ops, Kasat Sabhara, KBO Intel dan Kanit Turjawali Lantas, bersama satu SST mengawal hingga ke Gresik dan sebaliknya.

Kapolres juga mengingatkan kepada Kabag Ops, sebelum rombongan bergerak agar berkoordinasi dengan Polres Jalur yang akan dilewati hingga di Gresik untuk pengamanan dan kelancaran rombongan.