Perlakukan Pasien Bagai Raja Sehari

Perlakukan Pasien Bagai Raja Sehari

Perlakukan Pasien Bagai Raja Sehari

Batu, Jumat (10/3/2017), kesiapan bhakti sosial operasi katarak Polres Batu bekerja sama dengan 90 Tahun SMA CC Jakarta dan Perdami Cabang Malang, di Rs. Bhayangkara Hasta Brata Batu, Sabtu 11 Maret 2017, dikontrol Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H hingga ke kamar Operasi yang akan dipergunakan untuk operasi katarak.

Sebelum peninjauan ke lapangan, Kapolres memimpin rapat panitia terakhir kesiapan di ruang rapat Polsek Koba, depan Rumah Sakit yang akan dipergunakan bhaksos.

Dalam arahannya Kapolres meminta kepada seluruh panitia untuk memberikan pelayanan yang terbaik, “perlakukan pasien sebagai Raja”, kata Kapolres.

Mulai dari penjemputan dan penyambutan pasien, ruang tunggu paien, rundown acara, ruang operasi hingga petugas yang mengawaki, dilakukan pengecekan hingga tempat menginap gratis yang dipersiapkan Polres di Wisma Bima Sakti juga dikontrol oleh Kapolres.

Selesai cek lapangan, Kapolres mengevaluai apa-apa yang sudah bagus dan yang harus diperbaiki hingga benar-benar siap untuk pelayanan secara maksimal.

Provos Periksa Kelengkapan Anggota

Provos Periksa Kelengkapan Anggota

Provos Periksa Kelengkapan Anggota

Batu, Jumat (10/3/2017), untuk menjaga dan menegakkan disiplin anggota Polri dalam menjalankan tugas, secara berkala rutin dilakukan pemeriksaan internal oleh penegak disiplin, yaitu Unit Provos.

Baik pemeriksaan sikap pampang, kelengkapan perorangan maupun surat-surat seperti Kartu Anggota Polri, Kartu Tanda Penduduk, SIM dan STNK, semua dilakukan pemeriksaan oleh Provos.

Kanit Provos yang juga Kasi Propam Polres, Iptu Hanis Siswanto yang memimpin pemeriksaan kelengkapan menyampaikan, “pemeriksaan terhadap sikap tampang dan kelengkapan surat-surat merupakan bentuk pengawasan terhadap perilaku anggota Polri sebelum melayani masyarakat”, jelas Kasi Propam.

Memeriksaan yang rutin dilakukan ini merupakan pelaksanaan perintah Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H, “untuk meminimalisir pelanggaran yang dilakukan oleh anggota Polri di lapangan”, tegas Kapolres.

Operasi Simpatik Sat Lantas Bagi Helm Gratis 45 Buah

Operasi Simpatik Sat Lantas Bagi Helm Gratis 45 Buah

Batu, Jumat (10/3/2017), operasi simpatik Semeru 2017 memasuki hari ke sepuluh, untuk ke dua kalinya Sat Lantas membagi helm gratis kepada pelanggar pengendara roda dua yang menggunakan helm belum standart SNI, namun tetap mendapat teguran simpatik.

Kegiatan yang berlangsung di Simpang 4 BCA arah Jln. Brantas, dipimpin oleh Kasat Lantas Akp Ari Galang Saputro, S.I.K bersama anggota Turjawali dan Srikandi Apel, melakukan operasi simpatik menegur setiap pengguna jalan dengan “teguran tertulis bukan tilang”, terhadap pengguna jalan yang melanggar ketentuan berlalu lintas.

Bekerja sama dengan SMK PGRI 3 Malang, pagi ini telah membagikan sebanyak 45 (empat puluh lima) buah helm standart SNI, 20 (dua puluh) buah bantuan SMK PGRI 3 dan 25 (dua puluh lima) buah pengadaan dari Sat Lantas, “dengan kriteria pengendara sepeda motor sudah tertib namun masih menggunakan helm yang belum standart SNI”, kriteria Kasat Lantas.

Dengan operasi simpatik bagi-bagi helm gratis yang dilaksanakan setiap hari Jumat selama operasi simpatik, merupakan bentuk teguran simpatik untuk menggugah kesadaran pengguna jalan agar mau menggunakan helm standart SNI untuk melindungi kepala dan sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas di jalan raya.

Seperti dalam amanat Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H bahwa operasi simpatik ini untuk menurunkan angka kecelakaan di jalan raya, “dengan operasi simpatik ini diharapkan dapat menyadarkan masyarakat pentingnya tertib dalam berlalu lintas, agar terhindar dari kecelakaan”, pesan Kapolres.

Bagi-bagi helm SNI gratis masih akan berlangsung satu kali lagi, Jumat depan, mengingat operasi simpatik akan berakhir tanggal 21 Maret 2017 yang akan datang.

“Suami Idaman” Ipda Totok Memberikan Ceramah di Masjid Roudhotul Amni

“Suami Idaman” Ipda Totok Memberikan Ceramah di Masjid Roudhotul Amni

Humas Polres Batu Jum’at(10/3/2017) Binrohtal yang dilaksanakan oleh Polres Batu dengan penceramah dari anggota Polres sendiri yaitu Ipda Totok (Pama Polres Batu )

Dalam kajianya menyampaikan kepada para jamaah yang terutama anggota dari polres maupun Polsek dan Polwan dengan tema Suami Idaman. Banyak kriteria yang dikatakan suami idaman, Untuk itu kepada para jamaah terutama kepada Bapak bapak untuk memberikan contoh kepada keluarga contoh yang baik seperti yang dicontohkan Rosullulah kepada keluarga dan para sahabatnya.

Seorang suami bisa sukatakan idaman istri, apabila tingkah laku dan perbuatan dan beraklak yang baik serta bekerja keras dan memberikan nafkah kepada istri, untuk itu istri memberikan semangat dan do’a yang baik agar suami di berikan hidayah dan rejeki yang halal saat mau bekerja, banyak contoh orang bahagia dalam rumah tangga dilihat keharmonisan keluarga antara anak dengan orang tua dan sebaliknya, saling menghargai, suami menghargai istri dan istri juga menghargai suami sebaliknya anak menghormati orang tua dan sebaliknya orang tua mendidik dan memberikan contoh yang bai kepada anak, maka akan terjalin kerukunan ruma tangga dan akan terjaga keharmonisan keluarga.

Istri harus menerima berapa jumlah gaji yang di berikan dari suami dengan iklas,dan menerima apa adanya,serta selalu memberikan dukungan agar selamat dalam bekerja untuk menafkahi keluarga.

Polres Batu Gulung Jaringan Perampas Ranmor Di Jalan Raya

Polres Batu Gulung Jaringan Perampas Ranmor Di Jalan Raya

Polres Batu Gulung Jaringan Perampas Ranmor Di Jalan Raya
Batu, Kamis (9/3/2017), quick respon anggota Sabahra yang sedang bertugas berhasil mengungkap jaringan perampas kendaraan bermotor yang berkedok Depkolektor dari lembaga pembiayaan kredit kendaraan bermotor.
Dari laporan korban an. Sdri. Dewin Yunis Tiana ke Pos Sabhara Pesanggrahan, dengan gerak cepat mengamankan tersangka perampas yang berada di Jln. Trunojoyo Kota Batu, anggota Sabhara meringkus dan membawa tersangka ke Mapolres, 1 Maret 2017.
Dari pengembangan penyidikan oleh Sat Reskrim, tersangla yang berjumlah 4 (empat) orang tersebut, diketahui melakukan perampasan dan penipuan kepada korbannya mengaku petugas dari finace kredit tertentu di Kota Malang.
Setelah dilakukan pengecekan tenyata hanya merupakan modus, dan kendaraan hasil kejahatan selanjutnya dijual, hasilnya dibagi rata ke 4 (empat) orang tersangka.
Barang bukti yang berhasil diamankan 1 unit sepeda motor Yamaha New Mio Blue Core M3 125 CW warna Putih strip Merah dan uang tunai sisa penjualan Rp. 400.000,00 (empat ratus ribu rupiah).
Dalam rilis yang diliput media cetak, elektronik dan online ini, Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H, menghimbau kepada masyarakat, “jangan mudah percaya dan menyerahkan kendaraan miliknya apabila ada yang mau mengambil mengatas namakan dari lembaga pembiayaan kredit, minta tunjukkan surat tugas dan lapor ke Polri, Polri akan membantu”, himbau Kapolres.