Untuk Meningkatkan Iman Dan Taqwa Anggota Polres Batu, Kapolres Adakan Binrohtal Rutin
Polresbatu.id – Kapolres Batu AKBP Leonardus Simarmata, S. Sos, S. I. K., M. H terus berupaya meningkatkan iman dan taqwa anggota Polres Batu dengam cara mengadakan kegiatan rutin bimbingan rohani dan mental atau biasa disebut Binrohtal.
Rutin dilakukan bimbingan rohani dan mental bagi anggota yang beragama muslim setiap hari Kamis,bagi anggota yang beragama Nasrani juga diberi kesempatan pula untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam persekutuan Oikumene Polres Batu yang dilaksanakan setiap hari Jumat pukul 11.00 wib.
Dalam ibadah Nasrani anggota Polres Batu Jumat dilayani oleh Pendeta Ido Manafi, Jumat (05/05/2017) dalam kotbahnya yang bertema Menjadi Orang Kristen Yang Terurapi.
Diakhiri ibadah Kapolres Batu yang turut hadir bersama keluarga menyampaikan pesan kepada anggota.
“Saya berpesan kepada rekan-rekan agar selalu bekerja dengan profesional dan sesuai ketentuan yang berlaku”pesan AKBP Leonardus Simarmata, S. Sos., S. I. K., M. H.