Bancakan Bentuk Tasyakuran Polres Batu

Bancakan Bentuk Tasyakuran Polres Batu

Bancakan Bentuk Tasyakuran Polres Batu

Batu – Dalam rangka HUT Bhayangkara ke 71, Polres Batu melakukan serangkaian kegiatan baik kegiatan perayaan dan bhakti sosial.

Hari ini (10/7/2017) dengan penuh keakraban kesederhanaan dan rasa syukur Kapolres Batu beserta Walikota Batu, Forpimda, anggota Polres Batu, dan lapisan masyarakat melaksanakan resepsi Hari Ulang Tahun bhayangkara ke 71 yang dikemas dalam bentuk bancakan.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk menjalin keakraban antara polri dengan intansi terkait untuk menjaga kesatuan Negara Reupblik Indonesia sesuai dengan tema HUT bhayangkara ke 71 yakni dengan semangat profesional modern dan terpercaya polri berkomitmen untuk meraih kepercayaan masyarakat menuju polri yang excellent demi tegaknya NKRI yang sejahtera, mandiri dan berkeadilan.

Dalam sambutannya Kapolres Batu AKBP Budi Hermanto, S. I. K, M. Si membacakan sambutan Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jendral Polisi H. M. Tito Karnavian yang menyampaikan ucapan terimakasih kepada Presiden Indonesia, wakil presiden,pimpinan lembaga tinggi negara, kementrian, lembaga pemerintah dan segenap masyarakat yang telah mendukung dan mengambil bagian dalam upaya mewujudkan Polri yang lebih baik.

Disela-sela acara tasyakuran, Polres Batu mengajak seluruh yang hadir dalam acara tersebut untuk mengucapkan ikrar ” Pancasila sakti, NKRI harga mati, Indonesia Jaya”.

Di usia polri yang ke 71 tahun diharapkan Polri dapat lebih lagi berkerja dengan profesional modern dan terpercaya dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

Bhabinkamtibmas Polres Batu Lakukan Pendataan Tempat Kos

Bhabinkamtibmas Polres Batu Lakukan Pendataan Tempat Kos

Bhabinkamtibmas Polres Batu Lakukan Pendataan Tempat Kos

Batu – Senin(10/07/2017) pukul.15.30 Wib s/d 16.10 wib Bhabinkamtibmas Kelurahan. Temas Brigadir Anton Isfianto melaksanakan kegiatan Pendataan tempat Kos di wilayah binaan kepada Pemilik Tempat Kos ibu Kartono jl. Wukir Rt 03 Rw 03 Kelurahan Temas Kec./Kota Batu.

Dalam kegiatan Cek dan Pendataan tempat Kos tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan harapan kepada penghuni tempat kos agar mematuhi segala aturan ataupun norma yang berlaku dilingkungan masyarakat.

Tetap menjaga kerukunan antar penghuni kos guna. Tak hanya itu kepada pemiliki kos agar selalu selektif dalam menerima orang yang akan Kos atau Kontrak dengan dilengkapi identitas diri dan surat keterangan dari asal Desa/Kelurahan yang bersangkutan.

Diharapkan kepada penghuni tempat kos mengunci ganda kendaraan R2 dan memarkir di tempat yang telah disediakan pemilik kos guna antisipasi tindak kejahatan.

Kegiatan cek dan Pendataan merupakan langkah serta upaya Polri melalui peran serta Bhabinkamtibmas menjalin kedekatan dengan lapisan masyarakat,menyerap aspirasi dan informasi berkaitan dengan kamtibmas dalam rangka mewujudkan sikon kamtibmas yang kondusif.

Polres Batu Polsek Junrejo Amankan Halal Bihalal Desa Torongrejo

Polres Batu Polsek Junrejo Amankan Halal Bihalal Desa Torongrejo

Polres Batu Polsek Junrejo Amankan Halal Bihalal Desa Torongrejo

Junrejo – Polres Batu terus berupaya hadir disetiap kegiatan masyarakat untuk memberikan rasa aman dan nyaman.

Pada hari Senin tanggal 10 Juli 2017 dimulai pada pukul 12. 30 s/ 17.30 wib bertempat di Jln. raya Wukir depan Balai Desa Torongrejo Bhabinkamtibmas Brigadir Jerry. S beserta 4 anggota Polsek Junrejo Aipda Bambang, Bripka Tony, Brigadir Ibnu M dan Brigadir Khulafaur rosidin melaksanakan pengamanan Pengajian umum dalam rangka Halal Bihalal selama Idhul fitri yang diikuti sekitar 750 peserta dan dibantu Babinsa serta perangkat Desa sebagai wujud dari 3 pilar yang sinergi.

Kegiatan pengajian umum dalam rangka Halal bihalal tersebut dihadiri oleh Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Ibu Punjul santoso (Ibu Wawalikota Batu), Perangkat Desa Torongrejo, Majlis Ta’lim, Jamaah Tahlil, serta santriwan santriwati se Desa Torongrejo.

Sebagai pengisi acara pengajian umum adalah HM Syakirun, pelaksanaan Halal bihalal ini rutin tiap tahunnya di Desa Torongrejo namun bergiliran sebagai panitia ditiap RT dan RW dengan tujuan seluruh Masyarakat Torongrejo bisa merasakan kerukunan hidup antar warga masyarakat.

Polsek junrejo menurunkan personil pengamanan terbuka sebanyak 5 (lima) personil , pengamanan tertutup 1 satu) personil dibantu anggota Koramil Junrejo 1 personil dan 12 (Dua belas) personil Linmas Desa Torongrejo

Masyarakat dan panitia menyambut baik pengamanan tersebut dan mengucapkan terima kasih karena diberikan pelayanan dan perlindungan oleh petugas Polri, situasi dan kondisi selama kegiatan berlangsung dalam keadaan aman kondusif.

Kapolsek Pujon Polres Batu Sambang Tokoh Masyarakat

Kapolsek Pujon Polres Batu Sambang Tokoh Masyarakat

Kapolsek Pujon Polres Batu Sambang Tokoh Masyarakat

Batu – Dengan humanis pada hari senin tanggal 10 juli 2017 pukul 14.30 wib Akp M.Budiarto SH selaku Kapolsek Pujon melaksanakan kegiatan sambang ke bapak Sumardiko tokoh masyarakat Dadapan Kulon desa Bendosari kec.Pujon.

Dalam kesempatan tersebut selaku kapolsek Pujon juga melakukan silaturahmi dalam rangka memantau situasi kamtibmas di dusun tersebut serta memberikan himbauan agar disampaikan kepada warganya
untuk meningkatkan kegiatan siskamling.

Selain itu agar selalu menjaga kerukunan antar warga.

Bila ada hal-hal yang mencurigakan segera mekaporkan ke bhabinkamtibmas ataupun polsek pujon.

Selama kegiatan sambang tersebut berlangsung dengan lancar dan kondusif.