Peringati Hari Santri Tahun 2019, Kapolres Batu Bagikan 1000 Al-Qur’an

Peringati Hari Santri Tahun 2019, Kapolres Batu Bagikan 1000 Al-Qur’an

Peringati Hari Santri Tahun 2019, Kapolres Batu Bagikan 1000 Al-Qur’an

Bertepatan dengan peringatan hari santri ke 4 yang jatuh pada hari ini. Maka pada pagi ini (22/10) Kapolres Batu Akbp Harviadhi Agung Prathama S.I.K., M.I.K menggelar Upacara Peringatan Hari Santri Tahun 2019. Dengan mengusung tema “Santri Indonesia Untuk Perdamaian Dunia”, upacara ini digelar di Lapangan Mapolres Batu pada pukul 08.00 Wib pagi ini.

Pada kesempatan kali ini turut hadir tokoh agama dan pimpinan ponpes di Kota Batu diantaranya adalah K.H AbdullaH Tohir selaku Ketua MUI Kota Batu. H. Ahmad Budiono selaku Ketua PC NU Kota Batu, H. Abdul Manaf selaku Ketua Muhammadiyah Kota Batu, Bapak Ruba’i selaku Ketua FKUB Kota Batu, Habib Maulana Pimpinan Ponpes Al-Hidayah Kota Batu,Bapak Fathul Yasin dari Ponpes Khanzun Najah Kota Batu.

Selain itu pada upacara kali ini juga dihadiri oleh Wakapolres Batu Kompol Zein Mawardi A.Md, PJU dan Perwira Polres Batu, Anggota dan PNS Polres Batu. Serta santri dan santriwati dari Ponpes Al-Hidayah Kota Batu dan santri dari Ponpes Khanzun Najah Kota Batu.

Dimulai dengan persiapan pasukan, upacara dilanjutkan dengan pembacaan amanat dari Menteri Agama RI oleh kapolres Batu. Dalam isi sambutannya kali ini berisi tentang sembilan alasan dan dasar mengapa pesantren layak disebut sebagai laboratorium perdamaian yaitu :

  1. Kesadaran harmoni beragama dan berbangsa.
  2. Metode mengaji dan mengkaji selain mendapat bimbingan, teladan dan transfer ilmu langsung dari Kiai, di pesantren juga diterapkan keterbukaan kajian yang bersumber dari berbagai kiab bahkan kajian lintas mazhab.
  3. Para santri biasa diajarkan untuk khidmah (pengabdian).
  4. Pendidikan kemandirian, kerjasama dan saling emmbantu di kalangan santri.
  5. Gerakan komunitas seperti kesenian dan sastra tumbuh subur di pesantren.
  6. Lahirnya bergam kelompok diskusi dalam skala kecil maupun besar untuk membahas hal-hal remeh sampai yang serius.
  7. Merawat khazanah kearifan lokal.
  8. Prisip maslahat (kepentingan umum) merupakan pegangan yang sudah tidak bisa ditawar lagi oleh kalangan pesantren.
  9. Penanaman Spiritual.

Tidak hanya itu tetapi juga ucapan syukur karena sudah ada Undnag-Undang tentang pesantren yang mengembangkan beberapa fungsi.

“Akhirnya kita patut bersyukur karena pada peringatan hari santri tahun 2019 terasa istimewah karena hadirnya Undang-Undang no 18 Tahun 2019 yang memastikan bahwa pesantren tidak hanya mengembangkan fungsi pendidikan, tetapi juga mengembangkan fungsi dakwah dan fungsi pengabdian masyarakat”. Ujar Kapolres Batu.

Setelah pembacaan doa kegiatan dilanjutkan dengan pembagian 1000 Al-Qur’an dari seluruh personel Polres Batu yang secara simbolis diberikan kepada Ketua MUI Kota Batu. Dimana Al-Qur’an ini selanjutnya akan didistribusikan ke  Pondok Pesantren, Madrasah Diniyah dan tempat-tempat pembelajaran Al-Qur’an yang berada di Kota Batu.

Diharapkan dengan pembagian Al-Qur’an ini bisa menambah semangat para santri maupun masyarakat untuk lebih giat dalam belajar dan memperdalami ilmu Al-Qur’an. Sehingga dapat membentuk karakter masyarakat yang lebih baik lagi.

Bersama Gubernur Jatim dan Forkompimda, Kapolres Batu tinjau korban Bencana angin puting beliung di Desa Sumberbrantas Bumiaji.

Bersama Gubernur Jatim dan Forkompimda, Kapolres Batu tinjau korban Bencana angin puting beliung di Desa Sumberbrantas Bumiaji.

Bersama Gubernur Jatim dan Forkompimda, Kapolres Batu tinjau korban Bencana angin puting beliung di Desa Sumberbrantas Bumiaji.

Polres Batu – Kapolres Batu AKBP Harviadhi Prathama, S.I.K., M.I.K berserta ketua Cabang Bhayangkari Batu dan Forkopimda Kota Batu  mendampingi Gubernur  Jawa timur Ibu Khofifah Indar Parawansa  meninjau langsung para pengungsi yang berada di lokasi posko pengungsian di Balai Desa Punten, SDN 1 Punten dan , kantor BPBD Kec. Bumiaji. Senin 21 Oktober 2019.

Berdasarkan Data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu, angin kencang yang menerjang wilayah Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji Kota Batu terjadi sejak hari Sabtu 19 Oktober kemarin telah meluluh lantakkan rumah dan ladang serta ppohon dan prasarana jalan serta penerangan yang mengakibatkan korban jiwa 1 orang meninggal karena tertimpa pohon.

Adapun jumlah pengungsi yang terdata di Posko Balai Desa Punten berjumlah 530 warga, Posko PB BPBD Kota Batu 351 jiwa, Rumdin wali kota 122 jiwa, Balai Desa Tulungrejo 40 jiwa dan SDN 1 Punten 173 jiwa. Sehingga total pengungsi hingga pukul 22.35 mencapai 1216 jiwa.

Dalam kesempatan tersebut Kapolres Batu dan ketua Cabang Batu memberikan bantuan kepada warga  masyarakat yang mengungsi di Balai Desa Punten, SDN 1 Punten dan ,Posko BPBD Kota Batu yaitu Sembako , selimut, popok pempes anak kecil, makanan rinagn , susu dan lain-lainya.

“Sedikit yang kami berikan ini semoga dapat membantu meringankan beban masyarakat yang mengalami musibah, semoga badai yang menerjan desa Sumber Brantas segera berakhir dan masyarakat bisa kembali beraktifitas dengan tenang,” kata Lulusan Akpol 2001 ini.

Kapolres Batu juga mendampingi Ibu Walikota Batu dan Gubernur Jatim  melaksanakan takziah ke rumah duka Alm bapak Sodiq di daerah gunung sari Bumiaji untuk sekedar memberikan bantuan dan ikut berbela sungkawa serta memberikan semangat kepada keluarga yang ditinggalkan.

Kapolres Batu Mengikuti Doa Bersama Kapolda Jatim

Kapolres Batu Mengikuti Doa Bersama Kapolda Jatim

Kapolres Batu Mengikuti Doa Bersama Kapolda Jatim

Bertepatan dengan pelantikan Jokowidodo dan Amin Ma’ruf sebagai pasangan Presiden dan Wakil Presiden terpilih. Maka pada pagi ini (20/10) Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Luki Hermawan bersama Wakapolda Jawa Timur dan PJU Polda Jatim menggelar doa bersama yang dilaksanakan di Puncak Seruni Gunung Bromo Jawa Timur. Dengan tajuk Parade Merah Putih dalam kegiatan ini juga menyemarakkan “Jogo Jawa Timur Untuk Indonesia Maju“.

Selain itu juga nampak anggota Bhayangkari Polda Jawa Timur yang menggunakan seragam kebanggaan yaitu bewarna merah muda yang begitu mencolok selama kegiatan berlangsung. Dengan sekitar 4.800 bendera merah putih yang dikibarkan di berbagai sudut gunung yang merupakan iconic Jawa Timur tersebut membuat nuansa yang ditampilkan begitu kentara akan nuansa Indonesia.

Doa bersama yang digelar ini juga digelar serentak di 4 titik destinasi wisata yang menjadi iconic Jawa Timur selain di Gunung Bromo  yaitu Jembatan Suramadu Surabaya, Jalan Polisi Istimewa Surabaya dan Kawah Ijen Bondowoso. Akan tetapi kegiatan yang berlokasi di kawah Ijen dibatalkan karena adanya kebakaran Gunung Ranti.

Doa bersama di Gunung Bromo ini juga melibatkan 8 Kapolres kabupaten/ kota sekitar beserta jajarannya. Yaitu Polres Probolinggo, Polres Probolinggo Kota, Polres Pasuruan, Polres Pasuruan Kota, Polres Lumajang, Polres Malang, Polres Malang Kota dan Polres Batu.

Kegiatan dimulai pukul 03.00 Wib dimana para peserta bergerak menuju Puncak Seruni untuk melaksanakan doa bersama. Setelah melaksanakan persiapan dan perjalanan maka kegiatan dimulai dengan Doa Bersama yang dipimpin oleh 3 tokoh pemuka agama yang berada di sekitar wiayah Gunung Bromo. Doa yang dibacakan dari 3 tokoh agama dan 3 agama yang berbeda yaitu agama Hindu, Kristen dna Islam.

Selama pembacaan doa baik dari anggota maupun masyarakat yang hadir serentak menundukan kepala dan meng-aaminkan doa-doa yang dibacakan menurut agama dan kepercayaan masing-masing. Dengan background Sun Rise di Puncak Seruni kian menambah kehikmatan selama doa berlangsung.

Dilanjutkan dengan sambutan oleh Kapolda Jatim dimana pada kesempatan kali ini Kapolda Jatim menyampaikan bahwa kegiatan kali ini sengaja dipusatkan di Gunung Bromo karena selain menjadi ikon Jawa Timur dan wisata internasional. Kegiatan ini juga diharapakan mampu mengajak seluruh masyarakat dan wisatawan untuk menjaga keutuhan NKRI serta mensukseskan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2019 – 2024.

“Tujuan saya menjadikan Gunung Bromo sebagai pusat diadakannya kegiatan pada pagi ini adalah selain Gunung Bromo yang menjadi ikon di Jawa Timur diharapkan kedepannya jumlah wisatawan baik domestik maupun mancanegara lebih banyak yang bisa melihat keindahan di Gunung Bromo ini”. Ungkap Kapolda Jawa Timur

“Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh warga dan masyarakat Jawa Timur yang turut serta  pada acara pagi hari ini, marilah bersama kita ikut andil jogo Jawa Timur dan menyukseskan pelantikan presiden dan wakil presiden. Mari semua masyarakat, Jogo Jatim dan Jogo Indonesia”. Tambah Irjen Pol Drs. Luki Hermawan selaku Kapolda Jawa Timur.

Kegiatan ditutup dengan pembentangan Bendera Merah Putih raksasa di Lautan Pasir tepatnya di depan Pura Gunung Bromo.

 

Berbagi keceriaan dengan Walikota Batu dan forkompimda, Kapolres Batu hadiri malam resepsi hari jadi Kota Batu ke 18 bersama Ketua Cabang Bhayangkari Kota Batu

Berbagi keceriaan dengan Walikota Batu dan forkompimda, Kapolres Batu hadiri malam resepsi hari jadi Kota Batu ke 18 bersama Ketua Cabang Bhayangkari Kota Batu

Berbagi keceriaan dengan Walikota Batu dan forkompimda, Kapolres Batu hadiri malam resepsi hari jadi Kota Batu ke 18 bersama Ketua Cabang Bhayangkari Kota Batu

Polres Batu – Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung P, SIK, MIK bersama ketua cabang Bhayangkari Kota Batu menghadiri acara malam Resepsi dalam rangka hari jadi ke-18 Pemerintah Kota Batu tahun 2019. Acara yang berlangsung pada hari Kamis (17/10/2019) di halaman parkir timur Balaikota among Tani Kota Batu.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Wali Kota Batu Dra.Hj.Dewanti Rumpoko, Wakil Wali Kota Batu Ir.H.Punjul Santoso, Wali Kota Malang Sutiaji, Ketua DPRD Kota Batu Asmadi beserta Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kota Batu, Ketua TP PKK Kota Batu Wibi Asri, Perwakilan Kajari Batu, Dandim 0818 Batu-Malang Letkol Inf Ferry Muzawwad S.I.P,  Pabung Kodim 0818 Batu-Malang Mayor Arm.Choirul Effendi, Kepala BNN Batu AKBP Mudawaroh, Kepala Kementrian Agama Kota Batu Drs.Nawawi, Perwakilan Forkompimda Malang Raya, Sekda Kota Batu Drs.Zadim Effisiensi beserta Asisten,Staf Ahli dan Kepala OPD dilingkungan Pemkot Batu, Para tokoh eksponen Pokja status Kota Batu, Tokoh masyarakat, Tokoh agama dan Kepemudaan se-Kota Batu, Para mantan pejabat dan Pensiunan PNS di lingkungan Kota Batu, Camat,Kepala desa / Lurah se Kota Batu dan seluruh ASN Pemerintah Kota Batu serta warga masyarakat Kota Wisata Batu yang hadir.

Dalam rangka memeriahkan hari jadi ke-18 dan juga sekaligus melestarikan tradisi wayangan di Kota Batu, Panitia Hari Jadi Pemerintah Kota Batu menggelar pagelaran wayang kulit dengan dalang Ki Surono Gondo Taruno dengan lakon “Seno Tani” yang menceritakan semangat Kota Batu yang visi misinya berbasis pertanian. Sehingga pertanian di Kota Batu bisa dipertahankan. Sebelum dimulai pagelaran wayang, dilaksanakan beberapa rangkaian kegiatan diantaranya prosesi penyerahan seserahan bulu bekti dari tiga kecamatan dan 24 desa/kelurahan berupa tumpeng kepada Walikota Batu, penampilan Tari Bedayan Among Tani yang dibawakan 18 penari asli Kota Batu, Ojob- ojob dan do’a, dan pemberian penghargaan serta penyerahan udeng khas Kota Batu dari komunitas Sangga Braja kepada Walikota dan Forkompimda Batu.

Pada kesempatan ini sambutan tokoh masyarakat yang disampaikan oleh Ketua DPRD Kota Batu Asmadi mengatakan bahwa momen ini sangat penting untk menjalin silaturahmi, kebersamaan, persatuan dan kesatuan diantara kita semua, serta terus melakukan intropeksi untuk kemudian hari dapat melakukan yang terbaik bagi masyarakat Kota Wisata Batu. Untuk itu atas nama pimpinan DPRD Kota Batu kami mengucapkan dirgahayu ke-18 Kota Batu. Peringatan hari jadi Kota Batu ini merupakan wujud kita dalam menghormati dan mengapresiasi jeri payah para pemimpim, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, khususnya eksponen pokja sebagai pelaku sejarah peningkatan status Kota Batu. Dan kita mempunyai tanggung jawab moral untuk meneruskan dan mewujudkan cita cita tersebut yaitu dengan peningkatan kesejahteraan masyarakatnya melalui upaya pembangunan yang adil dan merata. Dimana tema peringatan hari jadi Kota Batu ke -18 ini adalah desa berdaya, kota berjaya. Kita apresiasi dan kita dukung dengansegenap hati, tenaga dan pikiran, karena ujung dari tema ini adalah untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat Kota Wisata Batu.

Sementara itu, Wali Kota Batu Dra.Hj.Dewanti Rumpoko sebelum menyerahkan gunungan wayang kepada dalang Ki Surono Gondo Taruno dalam sambutannya mengatakan bahwa pada acara resepsi ini, selain kita merayakan hari jadi Kota Batu ke-18, juga merayakan hari jadi Provinsi Jawa Timur yang ke-74, yang mana hari ulang tahun ini sebagai rasa syukur bahwa keberadaan Kota Batu dengan perjuangan para tokoh masyarakat Pokja waktu itu sangat luar biasa gigih akhirnya berhasil menjadikan otonomi sendiri sebagai Kota Batu pada 18 tahun yang lalu. Inilah bentuk rasa syukur semua masyarakat untuk bisa merasakan kegembiraan ini, karena Pemkot Batu bisa maju, bisa mempunyai prestasi yang luar biasa bukan kerena pemerintah dan legislatifnya, tetapi seluruh unsur masyarakat Kota Batu,untuk itu saya ucapkan terima kasih. Saya menghimbau nanti pada tanggal 20 Oktober 2019 akan ada pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih untuk tetap menjaga situasi dan kondisi Kota Batu agar tetap kondusif, aman dan tentram sehingga aktifitas kita tidak terhalang. Pemkot Batu sangat mengharapkan bukan hanya bimbingan dari Pemkot Malang tetapi juga pendampingan dalam bentuk sinergi, kedepan segala program pembangunan Kota Batu itu harus bersama sama dilakukan semalang raya,terutama dibidang infrastruktur dan bidang lainnya yaitu bidang pendidikan,karena di Kota malang yang sudah terkenal di Indonesia agar anak anak Kota Batu mempunyai SDM yang tidak kalah dengan Kota Malang, kalau bisa kami harus lebih baik dari Kota Malang, tetapi itu harus menjadi sebuah kerja keras bagi kita semua terutama pendidik pendidik di Kota Batu.

Kapolres Batu Hadiri Silaturahmi Forkopimda dan Pelajar Se-Jawa Timur

Kapolres Batu Hadiri Silaturahmi Forkopimda dan Pelajar Se-Jawa Timur

Kapolres Batu Hadiri Silaturahmi Forkopimda dan Pelajar Se-Jawa Timur

Sehubungan dengan maraknya aksi unjuk rasa yang berujung anarkis, bahkan bukan hanya mahasiswa dan masyarakat umum saja. Tapi pada fenomena yang akhir- akhir ini terjadi bahkan siswa dan siswi yang masih berstatus pelajarpun turut serta dalam aksi ini. Maka pada hari ini Rabu (16/10) Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Luki Hermawan, M.Si. menggelar kegiatan silaturahmi untuk mencegah terjadinya hal itu. Dengan tajuk  “ Silaturahmi Forkopimda Jatim Bersama Ketua OSIS dan Pelajar SMA/SMK Sejatim” acara ini diselenggarakan di Polda Jatim.

Acara ini turut dihadiri oleh Forkopimda Provinsi Jawa Timur yaitu Kapolda Jatim  Irjen Pol Drs. Luki Hermawan, M.Si, Gubernur Jatim Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Si dan Pangdam V Brawijaya Mayor Jenderal TNI R. Wisnoe Prasetja Boedi. Serta turut hadir pula Kapolres Jajaran Polda Jatim, Kadiknas Jatim Dr Hudiyono M.Si dan OSIS SMA/SMK se-Jawa Timur.

Dengan didampingi Anggota OSIS se-Kota Batu Kapolres Batu Akbp Harviadhi Agung Prathama S.I.K., M.I.K turut serta pada acara kali ini. Bersamaan dengan Kapolres Jajaran yang turut serta bersama anggota OSIS ditiap sekolah yang berada di wilayah hukum Kapolres Jajaran. Dalam kesempatan kali ini baik dari anggota Kepolisian maupun pelajar yang hadir tampak kompak dan berbahagia, tidak ada rasa canggung ataupun takut yang terlihat.

Diharapkan dengan diselenggarakan acara pada hari ini dapat mengajak para pelajar yang berada di Jawa Timur untuk tidak ikut serta dalam bentuk unjuk rasa yang berujung tindakan anarkis sehingga bersama – sama dapat menjaga situasi Jawa Timur agar tetap kondusif.

Kapolda Jatim pada kesempatan kali ini memberikan apresiasi kepada seluruh pelajar maupun guru yang berada di Jawa Timur karena telah mau mengawasi sehingga tidak ada pelajar yang turut serta dalam kegiatan yang dimaksut. “Saya mengapresiasi pelajar di wilayah Jatim. Sampai saat ini tidak ada satu pun pelajar yang ditahan, yang ditangkap aparat kepolisian karena ikut unjuk rasa anarkis dan sebagainya”. Terang Kapolda Jawa Timur. “Saya sangat terkesan sekali, di Jatim ini bimbingan guru yang sangat intens sehingga pelajar saat ini di Jatim bisa mengikuti semua kegiatan dan tidak terpengaruh dengan ajakan dan berita hoaks yang saat ini terus tersebar di handphone kita semua”. Tambah Irjen Pol Drs. Luki Hermawan, M.Si selaku Kapolda Jatim.

Dalam kesempatan kali ini Kabid Humas Polda Jatim turut menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai salah satu upaya untuk mengajak siwa – siswi yang berada di Jawa Timur untuk bersama – sama menjaga kondusifitas di Jawa Timur. Beliau juga menyampaikan bahwa dengan komitmen untuk mengumpulkan kurang lebih 1.200 pelajar SMA/SMK se-Jawa Timur dalam rangka deklarasi menolak tindakan anarkis. “ Yang jelas kita wujudkan hal itu agar Jawa Timur tetap kondusif”. Terang Kabid Humas Polda Jatim Kombes. Pol. Frans Barung Mangera, S.I.K.

Disini Kapolres Batu Akbp harviadhi Agung Prathama S.I.K., M.I.K juga menyampaikan kepada pelajar dari Kota Batu yang hadir untuk menolak berpartisipasi melakukan tindakan kerusuhan dalam bentuk apapun. “Saya ucapkan terimakasih kepada adik-adik yang hadir disini karena sudah turut menjaga kondusifitas du Kota Batu, saya harapkan yang turut hadir disini bisa menyampaikan kepada rekannya untuk tidak ikut serta melakukan tindakan anarkis dalam bentuk apapun”. Terang Kapolres Batu. “Dan diharapkan kepada adik-adik apabila ada yang mengetahui tindakan maupun rencana untuk melakukan tindakan anarkis agar segera melapor kepada petugas yang terdekat”. Tambah Akbp Harviadhi Agung Parthama S.I.K., M.I.K.

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Sambang Desa Binaan Bhabin Desa Oro Oro Ombo Polsek Batu Kota Polres Batu Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Pengelola Wisata Coban Rais

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Sambang Desa Binaan Bhabin Desa Oro Oro Ombo Polsek Batu Kota Polres Batu Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Pengelola Wisata Coban Rais

Binmas Polsek Batu Kota-Polres Batu Rabu/16-10-2019 pukul 07.00 Wib melalui kegiatan Kepolisian yang terus di tingkatkan khususnya satuan Binmas sebagai pengemban fungsi preemtif Polri menjalin komunikasi dengan semua lapisan masyarakat

Brigadir Hendra Agus yang mengemban tugas sebagai Bhabinkamtibmas di wilayah Desa Oro Oro Ombo Polsek Batu.

Mengadakan kegiatan kunjungan potensi masyarakat warga di wilayah tempat tugas yaitu Bpk. Agus Irawan pengelola wisata Coban Rais Desa Oro Oro Ombo Kec.Batu

Kegiatan ini rutin di laksanakan sebagai wujud penjabaran tugas pokok dan fungsi dari Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan partisipasi masyarakat kamtibmas

Melalui kunjungan potensi masyarakat ini di sampaikan pesan kamtibmas kepada warga,untuk senantiasa meningkatkan kewaspadaan di lingkungan area wisata.

Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Giat Bintibluh Bhabinkamtibmas Kelurahan Temas Polsek Batu Kota Polres Batu Kepada Kelompok Remaja

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Giat Bintibluh Bhabinkamtibmas Kelurahan Temas Polsek Batu Kota Polres Batu Kepada Kelompok Remaja

Binmas Polsek Batu Kota-Polres Batu Rabu/16-10-2019 pukul 07.00 Wib, Brigadir Anton Isfianto Bhabinkamtibmas Kelurahan Temas melaksanakan giat Bintibluh kepada Remaja putra putri warga masyarakat RW.10 Di area Hutan Kota Kelurahan Temas Jl. Patimura Rt 10 Rw 10 Kel. Temas Kec.Batu.

Dalam kesempatan ini Bhabinkamtibmas menyampaikan dengan adanya fasilitas umum hutan kota khususnya di lingkungan Rw 10 dapat bermanfaat untuk aktifitas tempat kumpul remaja ataupun sarana tempat olahraga yang positif serta mengajak untuk mengindari perbuatan yang melanggar hukum dan hindari sek bebas yang hanya merugikan diri sendiri.

Selain itu bhabinkamtibmas juga memberikan pengenalan dampak dari bahaya narkoba serta kenakalan remaja.

Kegiatan ini dalam rangka harkamtibmas menjalin kerjasama dengan instansi sekolah memberikan binluh kepada pelajar untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Silaturahmi Bersama Anggota Linmas Bhabinkamtibmas Kelurahan Temas Polsek Batu Polres Batu Tingkatkan Pam Swakarsa

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Silaturahmi Bersama Anggota Linmas Bhabinkamtibmas Kelurahan Temas Polsek Batu Polres Batu Tingkatkan Pam Swakarsa

Binmas Polsek Batu Kota-Polres Batu Dalam rangka harkamtibmas bentuk pelayanan prima Kepolisian pada hari Rabu/16-10-2019 pukul 07.00 Wib bertempat di gedung PKK Kelurahan Temas Kec Batu Bhabinkamtibmas Kelurahan Temas Polsek Batu Kota Brigadir.Anton Isfianto melaksanakan kegiatan Sambang dan tatap muka dengan Anggota Linmas Kelurahan Temas Batu.

Melalui sambang dan silaturahmi ini Bhabinkamtibmas sampaikan peningkatan pam swakarsa di lingkungan bagi anggota linmas di harapkan peran Anggota Linmas bisa menjadi pelopor siskamling secara terpadu.

Sekaligus berikan himbauan kamtibmas kepada petugas linmas melaksanakan tugas jaga di pos kamling untuk selalu aktif giat ronda malam dalam mendukung terciptanya sitkamtibmas yang kondusif di lingkungannya.

Kegiatan dalam rangka memberikan rasa aman bagi masyarakat sebagai upaya preemtif Polri untuk
mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif.

Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Sambang Satpam Pengemban Fungsi Kepolisian Terbatas Bhabin Kel Songgokerto Polsek Batu Polres Batu Sampaikan Peningkatan Pam Swakarsa

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Sambang Satpam Pengemban Fungsi Kepolisian Terbatas Bhabin Kel Songgokerto Polsek Batu Polres Batu Sampaikan Peningkatan Pam Swakarsa

Binmas Polsek Batu Kota-Polres Batu Bripka.Junaedy Salam Bhabinkamtibmas Kelurahan Songgokerto pada hari Rabu/16-10-2019 pukul 07.00 Wib melaksanakan kegiatan sambang kepada anggota satpam sebagai pengembang fungsi kepolisian terbatas yaitu satpam Jambu Luwuk Hotel Kel.Songgokerto Kec. Batu.

Dalam kegiatan tersebut di sampaikan pesan Himbauan kamtibmas kepada anggota satpam untuk meningkatkan kewaspadaan di sekitar lingkungan tempat kerja segera kordinasi dengan Polri apabila ada informasi berkaitan dengan Kamtibmas melalui layanan Call Center 110 Polres Batu.

Kegiatan kunjungan ini dalam rangka menumbuhkan dan meningkatkan kesadaran partisipasi masyarakat terhadap kamtibmas mewujudkan sikon kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Sambang Serap Aspirasi Kamtibmas Masyarakat Bhabin Kelurahan Sisir Polsek Batu Kota Polres Batu

Anggota Binmas Polsek Jjaran, Sambang Serap Aspirasi Kamtibmas Masyarakat Bhabin Kelurahan Sisir Polsek Batu Kota Polres Batu

Binmas Polsek Batu Kota-Polres Batu sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat memberikan manfaat Bhabin Kelurahan Sisir Bripka.Agung Widodo pada Rabu/16-10-2019 pukul 07.00 Wib melaksanakan kegiatan sambang desa kepada warga Bapak.Mulyono warga RW.06 Kelurahan Sisir Kec. Batu.

Melalui kegiatan sambang ini bhabinkamtibmas menjalin hubungan kemitraan yang erat dengan Semua potensi masyarakat untuk menyampaikan pesan kamtibmas peningkatan kerukunan antar warga masyarakat.

Dengan giat sambang dalam rangka kegiatan Kepolisian yang terus di tingkatkan jalin kemitraan lapisan masyarakat bersama Polri terjalin kerjasama yang baik wujudkan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.