Keharmonisan Bhabin dengan Warga Sehingga Kejadian Apapun Dapat Terpantau

Keharmonisan Bhabin dengan Warga Sehingga Kejadian Apapun Dapat Terpantau

BHABINKAMTIBMAS DESA SUMBER BRANTAS POLSEK BUMIAJI BERHASIL MENEMUKAN BARANG BUKTI HASIL PERAMPASAN.

Polresbatu.id-Batu ; Jum’at (20/10/2017).Bhabinkamtibmas Desa Sumber Brantas Brigpol Dul Didit kesehariannya adalah sering berada di Desa binaannya maka setiap ada kejadian maupun ada kegiatan yg dilakukan oleh warganya selalu memberitahu dan koordinasi.Sabtu,21/10/2017

Maka Bhabinkamtibmas Desa Sumber Brantas Brigpol Didit yang selalu dekat baik terhadap Perangkat Desa maupun Warganya, pada saat ada kejadian telah di ketemukan 2 (dua) orang yang diduga korban dari Kejahatan Perampasan Kendaraan Truk yang ada muatannya, begitu mendapatkan laporan dari warga masyarakatnya melalui telpon dengan sigap dan tanggap mendatangi di tempat kejadian (TKP) pada pukul 07.00 wib.

Setelah mengetahui bahwa 2 (dua) orang tsb sebagai korban kejahatan Perampasan sebagaimana pasal 365 KUHP, maka dg segera menghubungi Kapolsek Bumiaji AKP Pujiyono,SH dan Kanit Reskrim.

Selanjutnya setelah melihat kondisi korban ada luka maka di bawa ke rumah warga utk sementara sambil menunggu mobil Patroli Polsek Bumiaji utk dibawa ke Puskesmas terdekat.

Dalam pemeriksaan sementara oleh anggota Reskrim Polsek Bumiaji bahwa kejadian sekira jam 03.00 wib di Wilayah Kec.Pujon Kab.Malang, kemudian Brigpol Dul Didit selaku Bhabinkamtib dengan inisiatif naluri Kepolisiannya dengan mempertimbangkan estimasi waktu berupaya mencari kendaraan hasil dari kejahatan dan akhirnya berhasil di ketumukan di dekat pusat oleh-2 khas Kota Batu Harumanis Jl.Raya Mojorejo Kec.Junrejo Kota Batu beserta muatannya yg masih lengkap berupa Batu Alam pada pukul 08.40 wib, sedangkan utk pelaku sudah tidak ada, selanjutnya menghubungi Reskrim Polsek Bumiaji.