Kanit Intel Polsek Junrejp Polres Batu Lakukan Pengamanan Giat Sumpah PPS Berikan Rasa Aman

Kanit Intel Polsek Junrejp Polres Batu Lakukan Pengamanan Giat Sumpah PPS Berikan Rasa Aman

Kanit Intel Polsek Junrejp Polres Batu Amankan Giat Sumpah Janji PPS Dan  PPK Se-Kota Batu.

Pada hari Minggu tanggal 17 desember 2017 dimulai pada pukul 10.00 s/d 10.30 wib bertempat di Aula KPUD Kota Batu Jalan Raya Tlekung No.212 Desa Tlekung Kec. Junrejo telah dilaksanakan kegiatan susulan Pengangkatan dan Pengambilan Sumpah/Janji Panitia Pemilihan Kecamatan dan Panitia Pemungutan Suara Se – Kota Batu Dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur Tahun 2018 yang diikuti sekitar 12 orang.

1.Hadir dalam giat tersebut antara lain :

* Komisioner KPUD Kota Batu ( Ashar Chilmi, Erfanudin dan Syaifudin Zuhri ).
* Sekretaris KPUD Kota Batu ( Thomas Maydo ).
* Staf KPUD Kota Batu.
* Rohaniawan Drs. Mohamad Rosyad.
* Anggota PPK Junrejo yang akan diambil sumpah ( Wawan Eka Prasetya ).
* Anggota PPS yang akan diambil sumpah sbb :
* Didik Hanafie Desa Torongrejo.
* Budi Prayitno Desa Sumber Brantas.

2. Adapun susunan acara sebagai berikut :

* Menyanyikan lagu Indonesia Raya.
* Pembacaan petikan Surat Keputusan KPUD Kota Batu Nomor 01/HK.03.2 Kpt/3579/KPU Kot./XI/2017 tentang pembentukan dan penetapan Anggota PPK dalam Pilgub Jatim tahun 2018.
Keputusan KPUD Kota Batu Nomor. 02 /HK.03.2.Kpt/3579/KPU Kot/XI/2017 tentang pembentukan dan PenetapanPanitia Pemungutan Suara dalam Pilgub Jatim tahun 2018.
* Anggota PPK dan PPS yang akan dilantik mengambil tempat.
* Rohaniawan mengambil tempat.
* Pengambilan Sumpah Janji anggota PPK dan PPS.
* Pengucapan Sumpah Janji diikuti oleh anggota yang disumpah.
* Kata – Kata Pelantikan.
* Penandatanganan Berita acara Pelantikan.
* Sambutan Komisioner KPUD Batu bidang SDM Saifudin Zuhri intinya mengucapkan selamat bergabung bagi anggota PPK dan PPS yang baru dilantik.
– Berharap integritas tetap dijaga agar penyelenggaraan Pemilu bisa berjalan dengan baik dan berlaku adil dalam pelaksanaan penyelenggaraan.
* Doa penutup oleh Drs. Moh Rosyad.
* Pemberian ucapan selamat.

Catatan :
– Bahwa pelaksanaan kegiatan pelantikan susulan bagi anggota PPK dan PPS yang dilaksanakan hari ini di Kantor KPUD Kota Batu adalah untuk melengkapi anggota yang belum sempat mengikuti kegiatan pelantikan yang sebelumnya telah dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 24 Nopember 2017 di Roemah  YWI.
– Anggota PPK dan PPS yang tidak bisa mengikuti pelantikan pada hari Rabu tanggal 24 Nopember 2017 dikarenakan 1 orang anggota PPK Junrejo atas nama ( Wawan Eka P ) sedang melaksanakan Umroh dan 1 orang PPS Torongrejo surat unda gan pelantikan terlambat diterima sedangkan 1 orang PPS dari Sumber Brantas saat acara pelantikan masih ada kegiatan membantu korban bencana banjir.

Selama kegiatan berlangsung berjalan aman lancar dan tertib.