Polsek Kasembon Polres Batu Koordinasi terkait Bencana Longsor Dengan Kepala Desa Pondok Agung Kasembon

Polsek Kasembon Polres Batu Koordinasi terkait Bencana Longsor Dengan Kepala Desa Pondok Agung Kasembon

KOORDINASI TERKAIT BENCANA TANAH LONGSOR

 

pada hari ini Jumat tgl 16 Februari 2018 Pukul 14.30 wib s/d 17.00 wib, terkait dengan kejadian tanah longsor di wil kediri telah dilaksanakan Pulbaket terhadap Kades Pondokagung Bpk. Ida Suyanto almt Dsn. Gobed, Ds. Pondokagung, Kec. Kasembon – Malang dan Kasun Mendalan Bpk. Sulismianto Almt Dsn. Mendalan, Ds. Pondokagung, Kec. Kasembon – malang.

Adapun hasil Pulbaket sbb :

– Untuk Dusun Gobed dan Dusun Mendalan terletak di ujung paling selatan Desa Pondokagung, Dusun Mendalan berada di timur Dusun Gobed.

– Untuk sebelah Timur Dsn. Mendalan berbatasan dengan hutan Dsn. Condel, Ds. Kuwatu, kec. Ngantang.

– Untuk selatan Dsn. Mendalan berbatasan lngsung dengan Hutan Dsn. Klangon dan Dsn. Sedawun Desa Pandansari kec. Ngantang.

– Sedangkan untuk sebelah barat yg berbatasan langsung dengan Hutan Dsn. kampungan Sidodadi Desa Besowo, Kec. Kepung, Kab. Kediri adalah Dsn. Gobed Ds. Pondokagung.

– Untuk saat ini di wilayah Desa Pondokagung khususnya pemukiman Dusun mendalan dan Dusun Gobed maupun hutan mendalan tidak ada longsor.

– Untuk kejadian longsor masuk wilayah kediri.

– Untuk wilayah Kec. Plosoklaten dan Kec. Puncu berada di sebelah selatan dan sebelah barat dari wilayah kecamatan Kepung.

Demikian dilaporkan apabila ada perkembangan segera dilaporkan lebih lanjut.