Satlantas Polres Batu Giatkan Pos Awal Di Simpul Simpul Jalan Kondusif

Satlantas Polres Batu Giatkan Pos Awal Di Simpul Simpul Jalan Kondusif

Banyaknya masyarakat yang melaksanakan aktifitasnya di pagi hari untuk berangkat ke tempat kerjanya maupun berangkat ke sekolahan, menjadi atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si dalam memberikan rasa aman dan kelancaran arus lalu lintas bagi pengguna jalan tersebut. Sabtu 20-07-2019

Menindaklanjuti atensi dari Kapolres Batu, Kasatlantas Polres Batu AKP Ari Galang Saputro, S.I.K. memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan Pos Awal tepat waktu dan agar anggotanya menghimbau kepada seluruh pengemudi kendaraan berat untuk tidak melintas di jalur utama Kota Batu atau berhenti terlebih dahulu di tempat yang luas dan tidak mengganggu arus lalu lintas

“Hal ini dimaksudkan untuk memberikan kelancaran atau prioritas dan keselamatan di jalan kepada pelajar atau pengguna jalan lainnya” terang Kasatlantas Polres Batu.

Selain memerintahkan anggotanya untuk memberikan himbauan, Akp Ari galang juga memerintahkan anggotanya untuk tidak segan – segan melaksanakan penindakan tilang kepada kendaraan yang melebihi muatan maupun pelanggar lalu lintas berpotensi laka lantas.

Polres Batu Ciptakan Situasi Aman Kondusif Laksanakan Patroli Rutin Aman Nyaman

Polres Batu Ciptakan Situasi Aman Kondusif Laksanakan Patroli Rutin Aman Nyaman

Batu – Memiliki lingkungan yang aman dan nyaman merupakan idaman semua orang, untuk itu berbagai upaya dilakukan anggota Polres Batu untuk menciptakan situasi di wilayah hukum Polres Batu tetap aman dan kondusif. Salah satu kegiatan yang dilakukan anggota Unit Turjawali Satlantas Polres Batu yakni patroli kota dalam rangka meningkatkan kamseltibcarlantas di Kota Batu.

Hari ini (20/07) Anggota Unit Turjawali melaksanakan kegiatan patroli dibeberapa salah satunya simpang 4 Lippo Plaza Batu bergabung dengan anggota staf Lantas yang melaksanakan piket pos akhir.

Tak hanya itu Patroli Dialogis dengan security Bank Mandiri Kota Batu untuk selalu berhati-hati dalam melaksanakan tugas pengamanan juga dilakukan anggota Turjawali yang berjumlah 4 orang.

Patroli Kota di Jalan Diponegoro Batu antisipasi balap liar tak lupa dilakukan untuk mengurangi angka kecelakaan serta pelanggaran.Kegiatan patroli kota anggota Unit Turjawali Sat Lantas dilaksanakan dengan tertib, aman dan kondusif.

Polsek Batu Polres Batu Menjaga Kenyamanan Wilayah Tempat Wisata

Polsek Batu Polres Batu Menjaga Kenyamanan Wilayah Tempat Wisata

Batu, Anggota jaga Pos Dewi Sartika dipimpin oleh Ipda Ivandi Yudistira melaksanakan pengamanan di tempat wisata Batu Night Spectacular BNS. Pada hari Sabtu 20-07-2019

Kegiatan tersebut untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang liburan dan berwisata ke Kota Batu.

Petugas Pos Dewi Sartika selain melaksanakan pemantauan dan pengamanan di BNS petugas juga memberikan himbauan kamtibmas kepada petugas keamanan BNS.

Selama kegiatan pengamanan di tempat wisata BNS berjalan aman & lancar, masyarakat sangat antusias dengan kehadiran Polri di tengah – tengah aktifitas mereka.

Polsek Ngantang Polres Batu Giatkan Pengamanan Ibadah Sholat Agar Nyaman

Polsek Ngantang Polres Batu Giatkan Pengamanan Ibadah Sholat Agar Nyaman

Ngantang – Bukan menjadi alasan anggota Polres Batu dan polsek jajarannya untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Dengan profesional dan humanis anggota Polsek Ngantang Aiptu M. Ansori, Aipda Rendra dan Brigadir Samsul melaksanakan Pam Sholat bersama dengan Kapolsek Ngantang AKP Sahraku, SH di Pos Pantau Kambal, Sabtu (20-07-2019). Pengamanan sholat isya dan tarawih di Masjid Al hikmah desa Mulyorejo kec.Ngantang.

Untuk memberikan rasa nyaman dan aman anggota Polsek Ngantang juga melakukan patroli ke perbatasan dengan Kec.Pujon di jalan raya Boyak ikut Ds.Mulyorejo guna antisipasi kejahatan jalanan , daerah rawan penjambretan dan perampasan R2.

Dalam kesempatan tersebut anggota melaksanakan penyeberangan bagi para jama’ah serta pemantauan pada parkir kendaraan roda dua dan roda empat dari modus pecah kaca . Sebagai imam bapak Samsi sedangkan jumlah jama’ah sebanyak 70 orang.

Selama kegiatan pengamanan sholat isya berjalan dengan aman dan lancar dilanjutkan patroli dialogis antisipasi 3 C di daerah Pemukiman, SPBU dan ATM.

Polsek Batu Polres Batu Apel Pagi Rutin Sekaligus Memberikan APP Kepada Anggota Nyaman

Polsek Batu Polres Batu Apel Pagi Rutin Sekaligus Memberikan APP Kepada Anggota Nyaman

Angota polsek Pujon melaksanakan giat apel pagi di halaman mapolsek Pujon. Pada hari Sabtu 20-07-2019

Pada apel pagi di pimpin oleh Aiptu Sutrisno ( kanit sabhara ) dengan tetap menekan kepada seluruh anggota agar tetap melaksanakan giat poros pagi, sedangkan untuk malam hari pengamanan sholat dan patroli tetap dilaksanakan.

Selama kegiatan apel pagi berlangsung berjalan dengan aman dan lancar.

Polsek Batu Polres Batu Berikan Rasa Nyaman Kepada Masyarakat Binaanya Nyaman

Polsek Batu Polres Batu Berikan Rasa Nyaman Kepada Masyarakat Binaanya Nyaman

Batu – Polsek Batu Kota Bripka Eko harianto bersama Brigadir Anton isfianto melaksanakan patroli tamu asing di perhotelan-perhotelan guna antisipasi tamu hotel yang dianggap mencurigakan seperti halnya dengan pelaku aksi teroris yang sering marak akhir-akhir ini yang banyak terjadi didaerah-daerah lainnya.

Sabtu 20-07-2019 regu patroli Polsek melaksanakan patroli dialogis dengan Ibu Ria selaku Manager Hotel Palem Jl.Trunojoyo Kel.Songgokerto Kec.Batu Kota Batu, dengan memberikan himbauan Kamtibmas serta mengecek tamu yang menginap.

Dengan ramainya tamu yang menginap diharapkan agar lebih perketat lagi khususnya parkiran kendaraan yang rawan akan dengan tindak pidana pecah kaca ataupun pencurian Roda 2 atau roda 4, disamping itu juga khususnya tempat parkir bagi tamu rombongan yang menggunakan kendaraan Bus yang cukup memakan lahir parkir agar selalu menyiapkan rambu – rambu peringatan dibelakang Bus tersebut jika sampai menggunakan badan jalan raya agar dapat terlihat oleh pengguna jalan lainnya dan juga agar menempatkan petugas parkir atau security pada saat terjadi kemacetan dibelakang Bus tersebut.

Dengan adanya patroli tersebut pihak Hotel sangat antusias karena mendapat perhatian dari pihak Kepolisian setempat dan banyak banyak mengucapkan terima kasih.

Srikandi Satlantas Polres Batu Sambang Binluh Awak Angkutan Umum

Srikandi Satlantas Polres Batu Sambang Binluh Awak Angkutan Umum

Srikandi Satlantas Polres Batu Sambang Binluh Awak Angkutan Umum

Sebagai upaya dalam menciptakan situasi Kamseltibcarlantas di jalan raya dan mencegah kecelakaan lalu-lintas (Laka lantas) yang melibatkan angkutan umum, Unit Dikyasa Satuan Lalu Lintas Polres Batu melaksanakan kegiatan sosialisasi tertib berlalu-lintas kepada sopir dan penumpang angkot yang ngetem di sekitar Terminal,Pasar, dan Pusat Keramaian Kota Batu tentang keselamatan dan tertib berlalu-lintas, Sabtu 20-07-2019

Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si melalui Kasatlantas Polres Batu Akp Ari Galang Saputro, S.I.K menjelaskan, sosialisasi yang dilaksanakan oleh anggota satlantas Polres Batu dalam rangka menciptakan  keselamatan ketertiban dan kelancaran berlalu- lintas serta mencegah Laka lantas yang melibatkan angkutan umum.

Dalam pelaksanaan sosialisasi, materi yang disampaikan antara lain:

  1. Agarsopir selalu cek kondisi kendaraan sebelum beroperasi.
  2. Cekkelengkan surat-surat (SIM,STNK) sebelum beroperasi.
  3. Dilarangmengangkut penumpang melebihi kapasitas kendaraan.
  4. Patuhisetiap rambu-rambu dan peraturan lalu lintas.
  5. Dilarangugal-ugalan saat mengemudi
  6. Bilalelah/mengantuk istirahat sebentar jangan dipaksakan.
  7. Dilarangmengoperasikan HP saat mengemudi.
  8. Dilarangminum miras / narkoba.
  9. Utamakankeselamatan penumpang.

Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan sosialisasi tertib berlalu-lintas seperti ini awak angkutan/sopir semakin sadar dan berhati-hati dalam membawa penumpang sehingga bisa cegah laka lantas yang melibatkan angkutan umum.

Jaga Wilayah, Satlantas Polres Batu Patroli Binluh Kepada Pengemudi Bus Pariwisata

Jaga Wilayah, Satlantas Polres Batu Patroli Binluh Kepada Pengemudi Bus Pariwisata

Satlantas Polres Batu Binluh Tentang Pencegahan Laka Lantas Angka kecelakaan lalu lintas yang meningkat dan banyaknya korban meninggal dunia di kota batu menjadi atensi khusus kasat lantas Polres Batu. Bekerja sama dengan kanit laka sat lantas polres batu, Kanit Dikyasa dan anggota laksanakan himbauan kepada masyarakat Kota Batu. Sabtu 20-07-2019

Sasaran pertama  himbauan tertib berlalu lintas adalah pengemudi bus pariwisata dan bus antar kota yang melintasi Kota Batu. Banyaknya kecelakaan bus dikarenakan supir yang kelelahan dan belum pahamnya daerah di Kota Batu yang sebagian besar jalannya menanjak.

Kanit Dikyasa memberikan himbauan untuk selalu periksa kesiapan kendaraan sebelum berkendara, hal ini karena beberapa kecelakaan lalu lintas disebabkan oleh rem blong.Diharapkan dengan adanya himbauan ini para supir bus dapat lebih berhati-hati dalam berkendara, sehingga meminimalisir angka kecelakaan lalu lintas di Kota Batu.

Polsek Pujon Polres Batu Giatkan Patroli Keamanan Menjaga Aman Nyaman

Polsek Pujon Polres Batu Giatkan Patroli Keamanan Menjaga Aman Nyaman

Pujon – Tingkat kriminalitas akhir ini bisa dibilang meningkat,  untuk itu Polres Batu dan polsek jajaran secara rutin melakukan patroli baik pagi,  siang, sore atau bahkan di tengah malam.

Sabtu 20-07-2019 anggota polsek Pujon terdiri dari Aiptu Sumardiono,Aiptu Bambang dan Bripka Candra Hardianto dengan profesional melaksanakan patroli di perkampungan di wilayah Pujon.

Patroli kali ini di tujukan pada perkampungan di mana masyarakat yang menjalankan aktivitas untuk menjelang buka puasa demi menjaga kamtibmas tetap dalam keadaan kondusif maka diperlukan kehadiran petugas di tengah-tengah masyarakat.

Bhabinkamtibmas Giat Silaturahmi Rutin, Polsek Batu Polres Batu Patroli Tatap Muka Binluh Keamanan Wilayah

Bhabinkamtibmas Giat Silaturahmi Rutin, Polsek Batu Polres Batu Patroli Tatap Muka Binluh Keamanan Wilayah

Bhabinkamtibmas Giat Silaturahmi Rutin, Polsek Batu Polres Batu Patroli Tatap Muka Binluh Keamanan Wilayah

Sebagai Bhabinkamtibmas Desa Oro – Oro Ombo Polsek Batu Kota Brigadir Agus Hendra melaksanakan kegiatan Door to door system kunjungan ke tempat usaha Rumah Makan Sosis yang berlokasi di depan BNS JL.Raya Oro Oro Ombo Desa.Oro Oro Ombo Kec.Batu Kota Batu. Jum’at/20-07-2019.

Dalam kegiatan tersebut BRIGADIR. HEDRA AGUS menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas kepada karyawan agar tetap meningkatkan kewaspadaan di lingkungan sekitar rumah makan lengkapi dengan kamera CCTV.

Selain itu juga di sampaikan peningkatan kewaspadaan terutama parkir ranmor dari konsumen agar di lengkapi dengan kunci ganda dan petugas parkir dihimbau untuk lebih teliti keluar masuk kendaraan sebagai upaya antisipasi rawan tindak kriminalitas.

Apabila ada informasi berkaitan dengan kamtibmas segera kordinasi dan menyampaikan kepada Bhabinkamtibmas dengan menghubungi No Telpon yang sudah tercantum dalam striker kunjungan.

Kegiatan sambang kamtibmas merupakan salah satu kegiatan atensi Kapolres Batu Akbp Budi Hermanto, S.I.K., M.Si yang harus dilaksanakan oleh masing – masing anggota Bhabinkamtibmas dalam rangka menyerap aspirasi dan informasi gangguan Kamtibmas yang ada di wilayah sehingga nantinya Polres Batu beserta jajaran akan dapat dengan cepat membuat langkah – langkah solusi maupun tindakan Kepolisian yang terukur.