Kasi Humas Polres Batu kunjungi The Wedding Expo Millenial JatimTimes 2022

Kota Batu- Kapolres Batu Oskar Syamsuddin melalui Kasi Humas Polres Iptu Ivandi Yudistiro dukung kegiatan Positif The Wedding Expo Millenial JatimTimes 2022 di Lippoplaza Batu. Upaya tersebut agar roda ekonomi warga bangkit. Dan, bisa menambah pendapatan masyarakat. Selain itu, mengenalkan seni poles wajah, Sabtu (17/9/2022) Malam

Iptu Ivandi Yudistiro menyatakan bahwa The Wedding Expo Millenial JatimTimes 2022 bisa bisa meningkatkan perputaran roda ekonomi. Maka, perlu didukung dari berbagai sektor. Sebab, dengan adanya laju kegiatan tentu bisa menarik dan meningkatkan daya saing jual beli di tengah-tengah masyarakat.

“The Wedding Expo Millenial JatimTimes 2022 diupayakan bisa menjadi magnit wisatawan domestik dan mancanegara. Sebab, di acara tersebut beragam wedding ditawarkan. Misal, menampilkan seni dandan pernikahan ala Jawa, ala Sumatra, Bali, Madura dan gaya Eropa. Jadi, kalau mau nikah bisa memilih sendiri konsep pernikahan. Ayo datang dan kunjungi The Wedding Expo Millenial JatimTimes 2022,” ucap pria dikarunia tiga anak ini.

Ivandi berharap, di tahun depan diusahakan diadakan kembali kegiatan positif tersebut. Sebab, dengan adanya kegiatan yang baik. Dan, menambah wawasan di bidang Tentu, bisa membawa dampak peningkatan mutu ekonomi warga setempat.

“Kalau bisa tahun depan diadakan lagi. Dan, lebih semarak. Sebab, pandemi covid-19 perlahan-lahan mulai bisa dikendalikan. Dan, itu semua, warga bisa membuat beragam lomba, kegiatan dan ivent positif. Sehingga, roda perekonomian masyarakat bisa pulih dan berdampak baik,” pungkas , Kasi Humas