BHABINKAMTIBMAS NGAGLIK POLSEK BATU POLRES BATU SAMBANG TOKOH PEMUDA

BHABINKAMTIBMAS NGAGLIK POLSEK BATU POLRES BATU SAMBANG TOKOH PEMUDA

BHABINKAMTIBMAS NGAGLIK POLSEK BATU POLRES BATU SAMBANG TOKOH PEMUDA

Dalam rangka wujud menjalin kedekatan dengan berbagai lapisan masyarakat, serta tokoh pemuda memberikan pelayanan kepolisian secara proaktif pada hari Minggu, (11-03-2018) pukul 09.00 Wib Brigadir Ari Yudiantono selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Ngaglik Polsek Batu Kota melaksanakan kegiatan DDS (door to door system) adapun sebagai sasaran kegiatan Dds ini adalah di rumah Bpk.Fery Tokoh Masyarakat/Pemuda warga Jln. Abdulgani Atas RT.06 RW.14 Kelurahan Ngaglik Kec.Batu Kota Batu.

Brigadir Ari Yudiantono Bhabinkamtibmas Kelurahan Ngaglik menyampaikan pesan serta mengajak peran aktif dari tokoh masyarakat maupun pemuda untuk selalu membantu tugas Polri menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.

Di sampaikan mengingat memasuki masa masa menjelang persiapan Pilgub Jatim 2018 agar slalu tetap menjaga kerukunan sesama warga dan sesama pemeluk agama agar tetap kondusif di wilayah sekitar.
Selain itu juga di himbau kepada semua warga masyarakat sekitar untuk meningkatkan kewaspadaan di lingkungan tempat tinggal, peduli terhadap warga pendatang baru yang kos maupun kontrak senantiasa menggalakkan kembali tamu wajib lapor 1×24 jam kepada RT/RW setempat dan meningkatkan siskamling/Pam swakarsa di lingkungannya.

Menginfokan agar slalu berkordinasi dan menghubungi Bhabinkamtibmas apabila terjadi suatu permasalahan, tindak pidana ataupun hal hal yg perlu di kordinasi kan lainya, serta menyampaikan bahwa program dari bapak Kapolres dengan adanya layanan Call Center 110 apabila menemui / menjumpai tindak pidana, pelanggaran ataupun hal lainya yg membutuhkan kehadiran penanganan dari kepolisian di seluruh Kota Batu, Call Center 110 bertujuan untuk memudahkan seluruh lapisan masyarakat / warga untuk melaporkan, menginfokan kepada kepolisian agar cepat segera di tangani ataupun di proses lebih lanjut oleh kepolisian Polres Batu.

Pada akhir kegiatan DDS ini Brigadir Ari Yudiantono memberikan no telpon/Hp kepada warga yang ada apabila ada permasalahan dan informasi berkaitan dengan kamtibmas di himbau untuk segera menyampaikan kepada Bhabinkamtibmas Kelurahan.Ngaglik terlebih dahulu.