Bhabin desa Junrejo Polsek Junrejo Polres Batu laksanakan Sosialisasi bahaya bahan peledak kepada penjual kembang api.

Pada hari Minggu tanggal 27 Mei 2018 dimulai pada pukul 11.20 sampai dengan 11.30 wib Babinkamtibmas Desa Junrejo Aipda Bambang Hadi Susanto melaksanakan pengecekan dan himbauan kepada penjual bunga api  yang berada di depan ruko Junwatu Desa Junrejo sdr Andi  Rt.04 Rw.05 Dusun Jeding Desa Junrejo Kec. Junrejo.

Dari hasil pengecekan kembang api tersebut ditemukan beberapa jenis bunga api ( yang efek meletus diatas dan ada jenis yang meletus dibawah ).
– Jenis bunga api yang meletus dibawah sbb : Whisting thunder, thunder colorfull, kera raja, Boss, Teratai, flash, monster, golden house, wind of change dan cousar.

Dalam kesempatan tersebut Babinkamtibmas juga menyampaikan kepada sdr Andi agar tidak menjual petasan karena sangat membahayakan dan ada larangan untuk penjualan petasan.

Juga disampaikan himbauan kepada sdr Andi agar selektif dalam menjual bunga api terutama anak – anak dan pada saat menyalakan harus didampingi orang dewasa karena bunga api juga mempunyai efek letusan dan dapat membahayakan.

Saudara Andi menyampaikan ucapan terimakasih kepada Babinkamtibmas Junrejo atas  pemberian himbauan tersebut.