Gandeng Aremania, Kapolres gaungkan Jum’at Barokah dengan bagikan Sembako dan Makanan siap saji

Polres Batu –  Membantu pemulihan perekonomian masyarakat pasca kenaikan harga Bahan Bakar minyak (BBM) serta menggelorakan Program Jumat Barokah , Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin bersama Pejabat Utama serta perwakilan Aremania Malang Barat dan Batu memberikan bantuan sosial (bansos) kepada para tukang ojek online dan masyarakat di sekitar Jl. WR. Supratman Kota Batu , Jumat (30/9/2022).

Tak kurang dari 100 bansos berupa paket sembako serta makanan siap saji di serahkan Komunitas ojek online serta warga masyarakat yang berada di sekitar Jl. WR. Supratman Kota Batu

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin dalam penjelasannya mengatakan pemberian bansos ini sebagai wujud kepedulian Polres Batu kepada Masyarakat dan ojek online dalam membantu meringankan beban perekonomian masyarakat akibat dampak dari kenaikan BBM.

“Mudah-mudahan dengan pemberian bansos berupa paket sembako ini dapat bermanfaat bagi masyarakat beserta keluarganya,” kata Kapolres

Salah satu perwakilan Ojek Online,  Rudianto yang dimintai tanggapannya menyambut baik dan memberikan apresiasi kepada Kapolres Batu atas pemberian bansos ini.

“Kami selaku masyarakat khususnya para Ojek Online mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pak Kapolres beserta jajarannya yang telah peduli kepada masyarakat dengan memberikan paket sembako,” ujar Rudianto.