Bhabinkamtibmas Desa Sumberejo Melaksanakan Kegiatan Sambang Sosialisasi Dan Upaya Antar Jemput Pasien Oprasi Katarak

Bhabinkamtibmas Desa Sumberejo Melaksanakan Kegiatan Sambang Sosialisasi Dan Upaya Antar Jemput Pasien Oprasi Katarak

Humas Polres Batu Sabtu (11/03/2011) pukul 10.30 Wib. BRIPKA IVAN HARIANTO Bhabinkamtibmas Desa Sumberejo melaksanakan kegiatan sambang sosialisasi dan upaya antar jemput pasien oprasi katarak kepada ibu Ngatinah salah satu warga Rt1 R w 8 Desa Sumberejo yang termasuk dalam pasien oprasi katarak di RS. Hastabrata Batu.

Adapun sasaran kegiatan kali ini adalah berkunjung kpd. Ibu Ngatinah Rt 1 Rw 8 warga Desa Sumberejo Kec.Batu.
yang kebetulan mengalami gejala sakit mata Katarak yg harus segera mendapatkan penanganan untuk pengobatan.

Sebagai wujud pelayanan prima kepolisian kepada seluruh lapisan masyarakat maka Babhin kamtibmas Desa Sumberejo yg sebelumnya sudah memberikan sosialisasi dan himbauan atas adanya program Baksos pengobatan mata Katarak secara gratis yg di adakan oleh bapak Kapolda Jatim dan Kapolres Batu, maka Babhin kamtibmas Desa Sumberejo membantu program tersebut agar dapat berjalan dengan lancar dan sukses dengan cara sambang sosialisasi program serta memfasilitasi warga untuk di jemput dan antar dalam masa perawatan dan pengobatan serta oprasi katarak gratis yg di lakukan di RS. Hastabrata Batu.

Kegiatan ini dalam rangka menjalin hubungan tali silaturahmi yang erat antara Polri dengan masyarakat khususnya bagi warga yang kurang mampu serta membutuhkan pelayanan prima kepolisian khususnya dalam hal Baksos pengobatan mata katarak sampai dengan oprasi dengan harapan Baksos dan pengobatan tersebut yang telah diberikan bisa memberikan manfaat.

Kapolda Bangga Dengan Bhaksos Operasi Katarak Di Batu

Kapolda Bangga Dengan Bhaksos Operasi Katarak Di Batu

Kapolda Bangga Dengan Bhaksos Operasi Katarak Di Batu

Batu, Sabtu (11/3/2017), kehadiran Kapolda bersama Ketua Daerah Bhayangkari Daerah Jawa Timur merupakan kehormatan bagi panitia dan pasien operasi katarak gratis.

Hal ini terlihat dari antusiasme pasien dan keluarga ketika mendengarkan arahan dari Bapak Kapolda Jatim.

Dalam sambutannya, Bapak Kapolda Irjen Pol Drs. Machfud Arifin, S.H, sangat mengapresiasi kegiatan operasi katarak gratis ini, disamping mahal juga sulit untuk mencari dokter spesialis mata, “kakak saya itu Dokter Mata di Babel, pada waktu itu hanya satu-satunya di sana, jadi kalau ada pasien operasi dikumpulkan dulu kemudian didatangkan Dokter dari luar”, kenang Kapolda.

Dengan kegiatan Bhaksos yang diselenggarakan Polres Batu bersama alumni SMA CC Jakarta dan Perdami Malang bisa diikuti oleh Polres yang lain, “saya harapkan nanti dari Polres yang lain bisa mengikuti bhaksos seperti di Batu, namun disesuaikan dengan situasi daerahnya”, perintah Kapolda.

Pasien sebanyak 122 orang dari berbagai daerah di Jawa Timur ini mulai masuk kamar operasi dari pukul 07.30 WIB ditangani oleh 25 Dokter Spesialis Mata Perdami dan 3 Dokter dari SMA CC Jakarta.

Kapolda Berangkatkan 40 Unit Bus Aremania

Kapolda Berangkatkan 40 Unit Bus Aremania

Kapolda Berangkatkan 40 Unit Bus Aremania

Batu, Sabtu (11/3/1017), kompetisi sepak bola piala Presiden 2017 telah menghantarkan tim kesayangan Arek Malang masuk partai final, yang akan digelar di stadion Bogor dan disaksikan langsung oleh Presiden RI Bapak Djoko Widodo.

Kebanggaan ini berdampak antusiasme suporter fanatik Aremania/Aremanita untuk mensuport langsung tim kesayangannya ke Bogor, 40 unit bus menghantarkan Aremania/Aremanita.

Dalam pesannya pada saat pemberangkatan suporter, “jaga ketertiban, jangan terpancing dengan hal-hal yang memprovokasi, Aremania merupakan suporyer terbaik di Indonesia, pertahankan itu”, pesan Kapolda.

Setelah memberi arahan, bersama Forpimda Kota Batu, Kapolda secara simbolis memberangkatkan dengan mengangkat bendera Arema, “berangkat selamat, pulang selamat”.

Rombongan yang diangkut 40 unit Bus, dikawal oleh 3 kompi pasukan Polri terbagi menjadi 4 kelompok pemberangkatan, masing masing terdiri 10 unit bus pengangkut suporter Arema dikawal Patwal Lantas dan 1 bus petugas penganan dari Polri.

Kapolda Antarkan Pasien Operasi Katarak

Kapolda Antarkan Pasien Operasi Katarak

Kapolda Antarkan Pasien Operasi Katarak

Batu, Sabtu (11/3/2017), suatu kehormatan dalam kegiatan bhaksos operasi katarak gratis yang digelar Polres Batu bersama 90 tahun SMA Colege Canesius Jakarta bersama Perdami Cabang Malang yang diselenggarakan di Rs. Bhayangkara Hasta Brata Batu dengan 122 orang pasien, dihadiri Bapak Kapolda Jatim.

Bapak Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Machfud Arifin, S.H bersama Ketua Daerah Bhayangkari Jatim Ibu Lita Machfud Arifin bersama pejabat utama Polda Jatim dan Bhayangkari Pimstaf, dalam acara bhaksos memberikan perhatian dan taliasih kepada pasien operasi.

Bukan hanya memberikan taliasih saja, namum perhatian Bapak Kapolda dan Ibu menghantarkan pasien hingga ke dalam kamar operasi.

Juga kepada rekan media Bapak Kapolda dengan ramah melayani pertanyaan media terkait kunjungan bhaksos di Polres Batu ini, “di Polda ada kegiatan PPSS, namun karena di Batu ada kegiatan bhaksos yang sangat bagus, operasi katarak yang didukung dari SMA CC Jakarta dan Perdami, saya memilih ke Batu, nanti di Polres lain juga akan melaksanakan bhakti sosial disesuaikan dengan situasi daerahnya”, pungkas Kapolda.