Binmas Polsek Batu Kota Sambang Kordinasi Dengan Perangkat Desa Sidomulyo Kec.Batu Sampaikan Pesan Kamtibmas Dan OPS Bina Kusuma

Binmas Polsek Batu Kota Sambang Kordinasi Dengan Perangkat Desa Sidomulyo Kec.Batu Sampaikan Pesan Kamtibmas Dan OPS Bina Kusuma

‌Dalam rangka tumbuhkan kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap Kamtibmas Selasa (04/04/2017) pukul.09.45 Wib s/d 10.35 Wib.
‌Binmas Polsek Batu Kota Yang dilaksanakan oleh Bripka.Junaedy Salam dan Brigadir.Aris Chandra.

‌Melaksanakan kegiatan sambang dan kordinasi dengan perangkat Desa.Sidomulyo Kec.Batu.
‌turut hadir Bpk.Suharto Kades Sidomulyo.
‌Kegiatan Sambang dan kordinasi tersebut Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan pesan pesan kamtibmas dalam rangka Ops Bina Kusuma Tahun 2017.

‌Juga di sampaikan pesan himbauan kamtibmas oleh Bhabinkamtibmas tentang :
‌1. Pentingnya peran perangkat desa dalam pelopor kamtibmas di lingkungan.
‌2.Kades bersama perangkat meningkatkan kerjasama dengan Polri dalam menjalin silaturahmi dan kerukunan antar warga guna tercipta suasana yang aman dan nyaman.
‌3. Kembali mengaktifkan siskamling dan tamu wajib lapor 1×12 jam.
‌4.Tidak mudah terpengaruh paham radikalisme di himbau peranan perangkat desa untuk antisipasi keberadaan orang asing yang tidak dikenal dan partisipasi warga masyarakat dalam mencegah serta menolak ajaran radikal dan terorisme.
‌5. Problem solving/penyelesaian masalah secara musyawarah yg terjadi d lingkungan.

‌Kegiatan sambang dan kordinasi ini merupakan langkah serta upaya Polri melalui peran serta Bhabinkamtibmas menjalin kedekatan dengan meningkatkan kerjasama aparat pemerintah desa menyerap aspirasi dan informasi berkaitan dengan kamtibmas dalam rangka mewujudkan sikon kamtibmas yang kondusif.

Kapolres Batu Pimpin Bintra Brigadir Remaja

Kapolres Batu Pimpin Bintra Brigadir Remaja

Kapolres Batu Pimpin Bintra Brigadir Remaja

Batu – Pembinaan tradisi penerimaan Brigadir Remaja hasil didik SPN Mojokerto tahun anggaran 2016/2017 sebanyak 35 orang, dilaksanakan di halaman Mapolres dipimpin langsung Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H dengan tradisi penyiraman air bunga kepada peserta Bintra dilanjutkan pengenalan wilayah dan simulasi penanganan pertama di tempat kejadian perkara.

Kegiatan yang menjadi kebanggaan dan pembentukan jiwa korsa yang positif namun tidak berlebihan, terkandung maksud agar Brigadir Remaja mencintai akan tugasnya dan bangga dengan kesatuannya.

Dalam amanatnya Kapolres menyampaikan bahwa, “kalian ibaratnya kertas putih yang belum ternoda dan jaga agar tetap putih selama bertugas, dan teladani senior kalian yang baik dan berprestasi”, pesan Kapolres.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan wilayah dengan berjalan kali beregu, masing-masing 7 orang didampingi 2 orang Perwira pendamping untuk memberikan arahan dan bimbingan pada saat menghadapi simulasi yang telah dipersiapkan oleh tim Bintra.

Kegiatan akan ditutup dengan pemasangan baret Sabhara oleh Kapolres Batu, di Wana Wisata Coban Rais.

Kapolres Batu Support Anggota Baru Dengan Berlari

Kapolres Batu Support Anggota Baru Dengan Berlari

Kapolres Batu Support Anggota Baru Dengan Berlari

Batu – Keteladanan Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H selalu ditunjukkan dalam setiap pelaksanaan tugas, pagi ini setelah memimpin upacara pembinaan tradisi Brigadir Remaja angkatan 45 dilanjutkan dengan orientasi wilayah dengan berlari dan simulasi penanganan TKP, Kapolres tidak ketinggalan mengikuti lari bersama Brigadir Remaja sambil bernyanyi, Selasa 4/4/2017.

Support kepada para peserta Bintra seperti ini menjadikan Kapolres selalu dekat dan dicintai anggotanya.

Brigadir Remaja angkatan 45 yang masuk Polres Batu berjumlah 35 orang ini mengikuti Binra dengan kegiatan simulasi pengamanan dan penanganan pohon tumbang, laka lantas, menemukan orang mabuk dan gantung diri.

Simulasi seperti ini bertujuan untuk membiasakan anggota baru, agar terampil apabila ada kejadian yang sebenarnya.

“Dengan simulasi ini diharapkan Brigadir Remaja dapat mengaplikasikan teori yang didapat dari lembaga pendidikan”, harapan Kapolres.

Setelah melewati jalur jalan dari Junrejo hingga wilayah Batu sejauh 21 km dan simulasi penanganan TKP, peserta Bintra akan dilakukan pemasangan Baret Sabhara oleh Kapolres.

Sosialisasi Penerimaan Polri Di ATV Untuk Meningkatkan Animo Masyarakat Batu

Sosialisasi Penerimaan Polri Di ATV Untuk Meningkatkan Animo Masyarakat Batu

Sosialisasi Penerimaan Polri Di ATV Untuk Meningkatkan Animo Masyarakat Batu

Batu – Untuk meningkatkan animo masyarakat menjadi anggota Polri, berbagai sosialisasi rekrutmen telah dilakukan agar mendapatkan calon yang terbaik, hari ini Selasa 4/4/2017 Kabagren Kompol Pujiharto, S.H bersama Kasubag Humas Akp Waluyo melaksanakan sosialisasi di Agropolitan TV.

Sosialisasi yang menyampaikan sistem penerimaan Polri terpadu ini sangat penting untuk disampaikan kepada masyarakat agar diketahui, sehingga masyarakat mengerti sistem rekrutmen yang berlaku saat ini, secara serentak dilaksanakan pendaftaran Akpol, Brigadir dan Tamtama mulai tanggal 14 Maret s/d 15 April 2017 secara online.

Disamping menyampaikan sistem rekrutmen, Kabagren juga menyampaikan persyaratan, pelaksanaan seleksi, waktu pendidikan serta profil lulusan dari masing-masing jenjang rekrutmen yang akan diikuti oleh para peserta.

Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H selaku Ketua Panitia Bantuan Penerimaan tingkat Polres menyampaikan pesan, “penerimaan masuk menjadi anggota Polri tidak dipungut biaya”, tegasnya.

Penyampaian pesan dari Kapolres diharapkan masyarakat tidak menjadi korban penipuan, serta dengan dicanangkannya *BETAH*(Bersih Transpatan Akuntabel dan Humanis), dalam rekrutmen akan menjadikan Polri semakin dicintai masyarakat.

Kapolsek Pujon Cegah Kerawanan Kamtibmas Dengan Silatuharmi

Kapolsek Pujon Cegah Kerawanan Kamtibmas Dengan Silatuharmi

Kapolsek Pujon Cegah Kerawanan Kamtibmas Dengan Silatuharmi

Batu – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas yang aman kondusif, Kapolsek Pujon Akp M. Budiarto, S.H melaksanakan kegiatan silaturahmi kepada tokoh agama maupun masyarakat yang berada di wilayahnya, hari ini Selasa 4/4/2017 Kapolsek Pujon mengunjungi Calon Kades Ngabab No urut 3 Sdr. Abdul Fatah.

Terutama menjelang pelaksanaan Pilkades serentak bulan depan, “lakukan pendekatan kepada semua calon Kades dan pendukungnya untuk tetap menjaga tali persaudaraan agar terjaga situasi yang aman konduaif walau beda pilihan dalam Pilkades”, perintah Kapolres kepada Kapolsek jajaran yang melaksanakan Pilkades.

Disamping upaya persuasif Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H juga telah menyiapkan pasukan pengamanan dalam Pilkades serentak Kabupaten Malang, agar situasi wilayah jajaran tetap aman kondusif.

Kegiatan penetapan dan pengundian nomor urut balon Kades ds. Sbr. Agung kec. Ngantang kab. Malang

Kegiatan penetapan dan pengundian nomor urut balon Kades ds. Sbr. Agung kec. Ngantang kab. Malang

Selasa , tgl. 4-4-2017 , jam 13.45 s/d 15.25 wib , telah dilaksanakan giat penetapan dan pengundian nomor urut balon Kades ds. Sbr. Agung kec. Ngantang kab. Malang bertempat di Balai Desa Sbr. Agung yg dihadiri +- 50 orang .

Hadir dlm giat tsb sbb :
1. Muspika Ngantang.
2. Kades Sbr. Agung dan stafnya.
3. Ket.panitiya pilkades dan
anggotanya.
4. Ket.RT dan RW se ds.Sbr. Agung.
5. Ket BPD dan seluruh
anggotanya.
6. Para calon kades ds. Sbr. Agung.

Adapun susunan acara :
* Pembukaan
* Menyanyikan lagu wajib Indonesia
Raya yg diikuti oleh seluruh
undangan.
* Sambutan sambutan :
– Sambutan ket.panitiya pilkades
ds. Sbr. Agung ( Drs. Santoso )
yg intinya : melarang Kades dan
perangkatnya ikut kampanye
pada salah satu calon.

* Do’a ( Ust. Winanto )

– Sambutan Kades ds. Sbr. Agung
( Bpk. Siswantoro ) yg intinya :
ucapan terima kasih kpd balon
Kades ds. Sbr. Agung dan
seluruh undangan yg hadir pada
acara ini dan tak kalah
pentingnya pada saat
pelaksanaan nanti agar tetap
dijaga masalah keamanan.

– Sambutan Muspika Ngantang
oleh Camat Ngantang ( Drs.Eru
Priyambodo ) yg intinya :
1. ucapan terima kasih kepada
seluruh panitiya yg telah
bekerja ectra keras demi
terselenggaranya pilkades
pada tgl.30 April 2017 .
2. Diharapkan para calon tdk
bermain mony politik krn
Polres Malang telah
membentuk saber judi.

– Pembacaan dan penetapan DPT
yg dibacakan oleh ( Bpk.
Suparman ) adalah sbb :
# Jumlah DPT ds. Sbr. Agung
Jumlah. = 4.237 jiwa
( L = 2.154. , P = 2.083. ).

– Penetapan balon Kades oleh Ket.
BPD ( Bpk. Rahadi ) adalah sbb :

1. SUCIPTO , SMP ,Swasta , alamat
dsn. Bendorejo Rt.20/05 ds. Sbr.
Agung.

2. SUHARTONO , SARJANA
PENDIDIKAN ,PNS , alamat dsn.
Sbr. Mulyo Rt.14/04 ds. Sbr.
Agung.

3. AMIN TOHARI , SMA , Kary.
Swasta , alamat dsn. Kebonsari
Rt.05/02 ds. Sbr. Agung.

4. SUHARTOYO , SMA , PNS ,
alamat dsn. Kebonsari Rt.06/02
ds. Sbr. Agung.

Acara khusus penyampaian Visi Misi :
1. SUCIPTO
# VISI :
Menuju terwujudnya
desa dgn prinsip mudah , adil ,
jujur , sehat dan makmur.
# MISI. :
Mewujudkan pelayanan prima
thdp kepentingan masy.

2. SUHARTONO
# VISI. :
Terwujudnya masy. Yg kuat
,mandiri,profesional dlm
menjaga persatuan dan
kesatuan.
# Mewujudkan masy.yg
bertaqwa kpd Tuhan YME.

3. AMIN TOHARI
Intinya memperhatikan
lingkungan hidup , yanmas dan
pengembangan daerah wisata.

4. SUHARTOYO
VISI : Apabila kami dikehendaki
oleh masy ds. Sbr. Agung , kami
akan meningkatkan yanmas.

Selama giat berlangsung situasi berjalan aman dan kondusif.

Pengukuhan Komunitas Rental Mobil Indonesia Korwil Kota Batu

Pengukuhan Komunitas Rental Mobil Indonesia Korwil Kota Batu

Batu, 03 April 2017

Kasatlantas Polres Batu AKP Ari Galang Saputro, S.I.K. mewakili Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata S.Sos, S.I.K., M.H. menghadiri undangan ketua Korembi Indonesia M. Lukman Hidayat untuk memberikan sambutan dalam acara pengukuhan Korembi Korwil kota Batu dengan tema “Pentingnya Transportasi Berbasis Pariwisata Yang Terstandarisasi. Dalam acara pengukuhan ini Zainudin terpilih sebagai Ketua Korembi Korwil Kota Batu.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ball Room Hotel Zam – Zam Jalan Abdul Ghani Atas Desa Ngaglik Kota Batu dan dihadiri oleh komunitas Korembi Se-Indonesia, Dinas Pariwisata serta Dinas Perhubungan dengan jumlah + 150 peserta.
Dalam sambutannya Kasatlantas Polres Batu berpesan kepada Komunitas Korembi dan seluruh undangan agar selalu tertib dalam berlalu lintas dan menghindari konsumsi minuman beralkohol saat akan berkendara demi keselamatan bersama di jalan raya. Seluruh peserta undangan sangat antusias dengan sambutan Kasatlantas Polres Batu dan siap menjadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas.

Kapolres Batu Berikan Contoh Dalam Tugas

Kapolres Batu Berikan Contoh Dalam Tugas

Kapolres Batu Berikan Contoh Dalam Tugas

Batu – Keteladanan pimpinan Polri di tingkat kewilayahan akan menjadi role model bawahannya dalam pelaksanaan tugas di lapangan, mulai dari pelaksanaan Pos Awal pengaturan hingga tugas operasional Kepolisian lainnya, pagi ini Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H setelah melakukan pengecekan keberadaan anggota di jalan dilanjutkan membantu pengaturan arus lalin di simpang 3 Pendem, Senin 3/4/2017.

Demikian juga dalam pelaksanaan tugas yang lainnya, Kapolres selalu berada di tengah anggota dalam rangka memberikan arahan dan kontrol sekaligus motivasi anggotanya.

“Pimpinan harus selalu memberi keteladanan bagi bawahannya, bukan hanya memberi perintah”, arahannya kepada Perwira.

Didampingi KBO Sat Lantas Iptu Guguk Windu, Kapolres juga mengingatkan setiap anggota untuk selalu iklhas, senyum, sapa dan salam kepada masyarakat yang dilayaninya.

Kapolres Batu berikan teladan bagi anggota

Kapolres Batu berikan teladan bagi anggota

Kapolres Batu berikan teladan bagi anggota dalam pelayanan pos awal pagi hari, membantu masyarakat memulai aktivitas di pagi hari. Di dampingi KBO Sat Lantas polres batu kapolres pengaturan lalu lintas di simpang 3 pendem (pos lantas 901 batu) dan tidak lupa kapolres mengingatkan setiap anggota untuk iklhas, senyum, sapa dan salam kpd setiap masyarakat.

Patroli Subuh Untuk Cegah Pelaku Kriminal

Patroli Subuh Untuk Cegah Pelaku Kriminal

Patroli Subuh Untuk Cegah Pelaku Kriminal

Batu – Kebijakan Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H dengan mengedepankan patoli subuh sebagai ujung tombak pencegahan dan antisipasi penindakan pelaku kriminal, berhasil menjaga kondusifitas wilayah jajaran Polres Batu, Senin 3/4/2017.

Kegiatan patroli Sabhara pada saat jelang subuh yang berlangsung dari pukul 24.00 wib sampai jelang sholat subuh menyasar kawasan pemukiman, kawasan obyek vital yang ada di wilayahnya hingga ke jalur utama dalam rangka mencegah terjadinya tindak kriminal.

Disamping kegiatan patroli subuh Kapolres juga selalu monitor kegiatan Reskrim dengan kring Sersenya dalam melakukan pemantauan dan penindakan target operasi di lapangan.