Anggota Bhabinkamtibmas bersama Kades Pujon Silaturahmi ke Ponpes Manbaul Ulum

Anggota Bhabinkamtibmas bersama Kades Pujon Silaturahmi ke Ponpes Manbaul Ulum

Anggota Bhabinkamtibmas bersama Kades Pujon Silaturahmi ke Ponpes Manbaul Ulum

Polresbatu.id– Sebagai bentuk dekatnya Polri dengan masyarakat, pada hari Rabu tanggal 26 April 2017 pukul 12.00 Wib, Bhabinkamtibmas Polsek Pujon Brigadir Ainul Heri dan Kades Pujon Bapak Toni Irawan melaksanakan giat silaturahmi ke Ponpes Manbaul Ulum di Dusun Krajan Rt. 05 Rw. 03 Desa Pujonlor kec.Pujon.

Bhabinkamtibmas dan kepala desa Pujon disambut oleh H. Abdul Haris Uditoha selaku pimpinan Pondok Pesantren Manbaul Ulum. dalam kunjungannya selain silaturohmi Bhabinkamtibmas juga memberikan pesan kamtibmas serta meminta kerjasama antara ponpes baik ke kepolisian maupun kepada desa Pujonlor. Serta menghimbau agar mengantisipasi paham-paham radikalisme yang berkembang pada saat ini dan permasalahan pendirian tower di sekitar ponpes bisa di selesaikan dengan sebaiknya terutama dengan pemilik tower maupun ponpes dan masyarakat sekitar.

Pada kesempatan tersebut H. Abdul Haris Uditoha selaku pimpinan pondok pesantren mengucapkan banyak terimakasih atas silaturahmi dari Bhabinkamtibmas dan kades setempat.