Dewan Syuriah NU Memilih Sambut Kapolres Batu

Dewan Syuriah NU Memilih Sambut Kapolres Batu

Dewan Syuriah NU Memilih Sambut Kapolres Batu

polresbatu.id – Kedekatan Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H dengan para Ulama di Batu tidak diragukan lagi, Dewan syuriah NU KH. Abdullah Tohir lebih memilih menyambut rombongan kunjungan Kapolres Batu dari pada menghadiri kegiatan lain, Senin (5/6/2017).

Rombongan Safari Ramadhan yang terdiri dari Kapolres, Waka, Kasat Intelkam, Kapolsek Kota Batu dan Kasi Propam tiba di kediaman Kyai pukul 21.10 wib disambut hangat oleh Kyai dengan hidangan Bakso.

Kedua tokoh yang sudah akrab dalam sinergitas tugas ini, sambil bercengkerama Kyai menyampaikan permohonan maaf tidak bisa hadir dalam suatu acara di Mapolres, “saya mohon maaf dalam acara kemarin saya tidak bisa hadir”, kata Kyai.

Demikian juga Kapolres, “terimakasih telah diberi kesempatan sowan, dibulan puasa mohon dimaafkan sekaligus mohon do’a restu untuk melaksanakan pindah tugas ke Mojokerto”, pinta Kapolres sambil tersenyum.

Setelah mendengan ucapan Kapolres, Kyai menyampaikan, “saya dan kawan-kawan Ulama merasa berat, tapi bagaimana lagi karena melaksanakan tugas”, kata Kyai.

“Secara pribadi saya menilai pak Kapolres entengan sekali, ya Allah apa boleh buat karena tugas”, imbuhnya.

Kapolres tidak lupa memperkenalkan Wakapolres yang baru, sekaligus titip pejabat Kapolres baru agar jalur komunikasi dengan jajaran NU yang sudah berjalan dengan baik tetap dipertahankan.