Kapolsek Batu Polres Batu Menghadiri Pawai Ta`aruf Menyambut Bulan Suci Romadhon.

Kapolsek Batu Polres Batu Menghadiri Pawai Ta`aruf Menyambut Bulan Suci Romadhon.

Polres Batu –  Kapolsek Batu AKP Arinto Priyo Sularso,SH mewakili Kapolres Batu AKBP BUDI HERMANTO, S.I.K,.M.Si menghadiri kegiatan Pawai Ta’ruf dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1439 H dengan start Balikakota Among Tani Jln Panglima Sudirman No.507 Batu dan finish simpang 4 BCA Batu,dengan di ikuti kurang lebih 5000 santriwati dan sabtriawan.  Minggu tanggal 13 Mei 2018 pukul 08.00 wib.

menjelang bulan Ramadhan menyelenggarakan Pawai Ta’aruf. Adapun peserta yang ikut yakni  TPQ sekota Batu,   memeriahkan pawai ta’aruf untuk menyambut datannya bulan suci Ramadhan.

Pawai ini bertujuan untuk syiar menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, maka perlu ditampakkan di Kota Batu dan sesuai tema yakni menciptakan ukhuwah islamiah.

“Pawai ini di mulai dari Kantor Among Tani, melintasi jalan Panglima Sudirman samapai dengan finish Alun Alun Kota Batu. Kemudian, di depan Rumah Dina Walikota Batu ada panggung tamu kehormatan,”

Setiap kontingen akan dinilai oleh panitia dan dipilih mana yang terbaik dalam mengikuti pawai ta’aruf ini.