PEMBINAAN ANAK PUNK DI MAPOLRES BATU

PEMBINAAN ANAK PUNK DI MAPOLRES BATU

PEMBINAAN ANAK PUNK DI MAPOLRES BATU
Batu, Jumat (16/12/2016), dalam rangka mengantisipasi kerawanan yang diakibatkan ketidaktertiban di masyarakat, Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H telah memerintahkan kepada Kasat Sabhara untuk melakukan penertiban dan pembinaan terhadap anak-anak jalanan yang berkeliaran di jalan dengan atribut punk.
Pagi ini sekitar pukul 07.00 Wib Kasat Sabhara bersama anggota mengamankan delapan anak laki-laki dan dua anak perempuan yang berjalan memebuhi separo badan jalan utama di Jln. Raya Ir. Sukarno Kota Batu.
Dikarenakan ulah anak-anak yang masih berusia antara 15 s/d 19 tahun ini, maka arus di jalan tersebut terjadi penumpukan arus yang mengarah ke Batu dari arah Malang, yang berjalan kaki dari Kota Malang selesai menghadiri Konser Band Endang Sukamti di Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang.
Saat ini ke sepuluh anak jalanan, yang masih duduk di bangku SMP dan SMK di Jombang ini dilakukan pembinaan dan pendataan identitas di Mapolres Batu oleh anggota Sat Binmas dan anggota Sat Sabhara.