Pawas Dan Padal Polres Batu Kontrol Tahanan
Humas Polres Batu – untuk meningkatkan pengawasan dan kontrol terhadap tahanan, maka Pawas dan Padal Polres Batu beserta Kspk dan jaga tahanan mengawasi dan mengontrol terhadap para tahanan, sesuai perintah Kapolres Batu Akbp Leonardus Simarmata, S.Sos, S.I.K, M.H. untuk selalu waspada terhadap para tahanan yang ada di Mako.Sabtu,13/5/2017.
Hasil dari Padal Ipda Dwi Jatmiko beserta Kspk Aiptu Ilar, Provost Bripka Solikin serta Bamin Aiptu Trimo,Sh dan Juga kepada jaga tahanan, kontrol tahanan untuk semua tahanan yang berjumlah 38 orang, terdiri dari 37 orang laki-laki, dan 1 perempuan, dalam pengecekan untuk blok 1: kamar 1 diisi 9 orang kamar 2 di isi 7 orang kamar 3 diisi 7 orang. kemudian di blok 2 kamar 1 diisi 1 orang perempuan, kamar 2 diisi 7 orang dan kamar 3 diisi 7 orang, situasi kamar dalam kondisi aman dan para tahanan dalam kondisi sehat.
Padal memberikan himbauan himbauan kepada para tahanan agar menjaga kesehatan, melaksanakan olahraga ringan agar badan tetap segar bugar. saat dibariskan dan di cek oleh padal memberikan penekanan agar para tahanan jangan sampai melakukan hal-hal yang merugikan diri sendiri dan orang lain terutama merugikan keluarga.
Padal juga memberikan usulan kepada penjaga tahanan, demi save tahanan agar ruangan jaga diberikan pengawasan yang lebih kalau bisa diberikan kaca tembus pandang atau kaca riben diruang jaga tahanan, agar lebih mengawasi tahanan lebih intensif.pungkas Ipda Dwi Jatmiko.