HUT Humas ke – 71, Polres Batu Gelar Bansos Peduli Lansia

HUT Humas ke – 71, Polres Batu Gelar Bansos Peduli Lansia

Batu – Polres Batu menyambut Hari Jadi Humas Polri Ke-71 dengan mengusung tema “Humas Polri Siap Menjawab Tantangan Di Era Teknologi Informasi Aktual Menuju Polri Yang Presisi” menggelar kegiatan Bansos berupa pembagian beras dengan sasaran para lansia yang benar benar membutuhkan . Minggu (30/10/2022).

Kapolres Batu AKBP Oskar Syamsuddin melalui Kasi Humas Iptu Ivandi Yudistiro menjelaskan, Dalam Rangka HUT Humas Polri ke 71 Humas Polres Batu melaksanakan kegiatan sambang, silaturahmi dan sekaligus melaksanakan kegiatan pemberian bantuan sosial berupa 10 kg beras kepada warga yang sangat membutuhkan khususnya warga lanjut usia di Kelurahan Temas Kec. Batu .

Hal ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat khususnya warga lanjut usia yang perlu mendapatkab bantuan secara ekonomi. Polri selalu hadir untuk membantu masyarakat yang sedang membutuhkan, dilakukan dengan ikhlas dan tanpa pamrih,”tambahnya.

Sementara itu ibu Halimah warga yang menerima bantuan mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Batu beserta jajarannya atas bantuan yang diberikan kepadanya .

‘’Kami merasa sangat terbantu dan mengucapkan terimakasih atas bantuan yang diberikan , semoga dapat membantu kami sekeluarga ,” ucapnya.

Halimah  juga turut mengharapkan semoga Polri bisa lebih mengayomi masyarakat dan semoga permalasahan di institusi polri bisa segera terselesaikan

“Sembako berupa beras yang dibagikan ini sebanyak 100 paket , Semoga dengan kita memberikan bantuan sembako dapat sedikit meringankan beban masyarakat pasca Pandemi Covid-19,” jelas Ps. Kasi Humas Polres Batu Iptu Ivandi Yudistiro