Masif, Polres Batu Terus Maksimalkan Vaksinasi Merdeka Anak

Polres Batu – Tim Percepatan Vaksinasi Polres Batu bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kota Batu memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi Merdeka Anak usia 6-11 tahun untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 khususnya varian Omicron.

Kapolres Batu, AKBP I Nyoman Yogi Hermawan melalui Kasi Humas Polres Batu, Iptu Ivandi Yudistiro mengatakan sesuai dengan prediksi para pakar kesehatan, pada bulan Februari-Maret merupakan puncak tertinggi Covid-19 varian Omicron.

Salah satu bentuk antisipasi penyebaran varian Omicron ialah dengan memaksimalkan vaksinasi terhadap anak usia 6-11 tahun.

Polres Batu bekerja sama dengan Instansi terkait, melaksanakan vaksinasi merdeka anak di SD Negeri Tulungrejo 01 Bumiaji sebanyak 154 Dosis, SD IT Ibnu Hajar sebanyak 250 Dosis, dan SD Negeri Gunungsari 3 Bumiaji sebanyak 126 Dosis, Jum’at (4/2/2022).

Ivandi sapaan akrab Kasi Humas Polres Batu menyampaikan bahwa, bekerja sama dengan Instansi terkait dan elemen masyarakat bahu-membahu membantu program pemerintah melaksanakan percepatan vaksinasi anak usia 6-11 tahun. Selain itu, Polres Batu juga membantu pelaksanaan testing dan tracing.

“Kami akan memastikan bahwa di ruang publik telah menggunakan scan barcode Peduli Lindungi serta papan himbauan informasi terkait penerapan protokol kesehatan,” ungkap Ivandi.

“Dengan berbagai kesiapan dan upaya kerja sama yang baik, kita bisa antisipasi mencegah penyebaran Covid-19 varian Omicron semaksimal mungkin, kuncinya harus berdisiplin menerapkan protokol kesehatan dengan ketat,” pungkasnya.