Hari Ibu, Polres Probolinggo Gelar Jumat Curhat Bersama Emak – emak Pedagang di Pantai Bentar

PROBOLINGGO – Kegiatan Jumat Curhat oleh Polres Probolinggo Polda Jatim rutin digelar tiap seminggu sekali di hari Jumat.

Jumat Curhat yang diselenggarakan Polres Probolinggo ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang lebih erat antara Polisi dengan warga masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, Polri menampung keluhan dan saran ataupun masukan dari masyarakat yang berada di wilayah hukum Polres Probolinggo, “terang AKBP Wisnu Wardana, S.H., S.I.K, Jumat (22/12).

Ada yang lain dikegiatan Jumat Curhat Polres Probolinggo yang kali ini bertempat di Pos Pam Pantai Bentar Kecamatan Gending Probolinggo.

Bertepatan dengan memperingati hari Ibu, Polres Probolinggo bersama jajarannya menyambangi warga yang didominasi kaum Emak – emak di sekitaran Pantai Bentar Kecamatan Gending.

Dalam kegiatan Jumat Curhat ini Kapolres Probolinggo juga menyampaikan pesan pesan kamtibmas.

“Saat ini telah dibangun Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru di Pantai Bentar dengan harapan pospam ini bermanfaat untuk warga sekitar ataupun wisatawan yang berkunjung di Pantai Bentar merasa nyaman dan tentram saat liburan,” ungkap Kapolres Probolinggo.

Ia juga menjelaskan bahwa Polres dan Pemerintah Daerah Kabupaten Probolinggo akan memberikan pelayanan keamanan kepada masyarakat, dan akan berusaha mendorong pembangunan fasilitas di Wisata Pantai Bentar

Hal itu juga sebagai jawaban dari usulan kaum emak – emak yang sehari – harinya berjualan makanan di Pantai Wisata Bentar yang mengusulkan tambahan wahana di pantai tersebut.

“Kami Polres Probolinggo selalu berkoordinasi dengan Pemkab Probolinggo akan berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan kami terus mendorong dalam pembangunan fasilitas wisata di Pantai Bentar ini,” ucap AKBP Wisnu.

Lebih lanjut Kapolres juga membutuhkan dukungan dari masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kabupaten Probolinggo agar tercipta situasi yang aman dan nyaman.

“Maka dari itu kami menghimbau kepada bapak ibu agar sama – sama menjaga situasi kondusif di kawasan Pantai Bentar ini terlebih libur Natal dan Tahun Baru juga bertepatan dengan liburan anak sekolah. Dimungkinkan keramaian di Pantai Bentar ini akan meningkat dari hari-hari biasanya.”ucap Kapolres

Diakhir acara Kapolres Probolinggo juga menghimbau masyarakat, jika mengetahui adanya suatu tindak pidana jangan segan-segan untuk menginformasikan ke Pospam Polres Pobolinggo maupun Polsek terdekat bisa melalui Call Center 110.

“Kami selalu siap jika ada laporan dari masyarakat dan akan segera kami tindak lanjuti, jika yang dilaporkan memerlukan proses, maka akan disampaikan perkembangan prosesnya,” jelas Kapolres Probolinggo.

Selain itu Kapolres Probolinggo tak lupa mengucapakan selamat Hari Ibu untuk seluruh para ibu khususnya di Kabupaten Probolinggo. (*)